In-depth

Malu! Myanmar Saja Punya, Ini 3 Negara ASEAN yang Miliki Fasilitas Latihan Timnas Sendiri

Minggu, 29 Mei 2022 14:00 WIB
Editor: Juni Adi
© Arif Rahman/Football265.com
Latihan Timnas Indonesia di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung. Foto: Arif Rahman/Football265.com Copyright: © Arif Rahman/Football265.com
Latihan Timnas Indonesia di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung. Foto: Arif Rahman/Football265.com

FOOTBALL265.COM - Sejumlah negara di Asia Tenggara ternyata sudah memiliki fasilitas tempat latihan sendiri untuk tim nasionalnya, tidak seperti Timnas Indonesia.

Sebuah insiden menghebohkan terjadi baru-baru ini yang membuat nama sepak bola Indonesia kembali tercoreng.

Insiden itu adalah batalnya Timnas Indonesia senior menggelar latihan, karena lapangan yang akan digunakan belum dipesan oleh PSSI.

Seperti diketahui, usai gelaran SEA Games 2021 lalu, pelatih Shin Tae-yong langsung kembali mengumpulkan para pemain untuk mengikuti pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia.

Hal itu dilakukan karena Timnas Indonesia akan menggelar laga uji coba melawan Bangladesh, serta melakoni pertandingan Kualifikasi Piala Asia 2023 awal Juni nanti.

Skuad Garuda sejatinya dijadwalkan akan berlatih di Stadion Madya pada Kamis (26/05/22) pukul 17:00 WIB.

Namun latihan tersebut batal setelah menemui masalah dalam proses pemesanan.

"Saya agak malu mengatakan ini. Ketika kami mau berangkat ke lapangan ternyata ada kabar stadion belum di-booking," ungkap pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dikutip Antara.

Akan tetapi pelatih Shin Tae-yong tidak terlalu mempermasalahkan hal terseut, karena materi latihan yang akan diberikan pada saat itu hanya untuk pemulihan kebugaran saja.

Namun ia berharap kejadian serupa tidak akan terulang di kemudian hari.

"Ke depan, hal seperti ini tidak boleh terjadi lagi," tegas pria asal Korea Selatan itu.

Insiden ini pun lantas menjadi viral karena banyak diperbincangkan oleh publik di media sosial.

Tidak sedikit yang melontarkan kritik terhadap PSSI yang bertanggung jawab penuh terhadap masa depan sepak bola Indonesia khususnya Timnas Indonesia, terutama memberikan fasilitas pemusatan latihan sendiri milik Tim Nasional.

Tak ingin masalah itu menjadi bias, PSSI melalui Sekjennya, Yunus Nusi memberikan klarifikasi. Ia menyebut kalau kejadian itu karena adanya perubahan agenda yang mendadak.

Yunus menyatakan PSSI sudah melakukan permohonan pengajuan penggunaan lapangan Stadion Madya pada pukul 17.00 WIB. Setelah itu PSSI juga sudah memesan lapangan untuk pukul 18.00 hingga 20.00 WIB.

"Kami melalui sekretaris timnas Indonesia sudah melakukan booking lapangan seperti yang direquest oleh pelatih Shin Tae-yong.

"Namun tiba-tiba beberapa jam sebelum latihan Shin Tae-yong minta diubah mendadak dan dipercepat menjadi pukul 17.00 WIB, namun lapangan masih ada yang memakai jadi tidak bisa kami gunakan."

"Pihak pengelola stadion Madya memberi info adanya pukul 18.00 hingga 20.00 dan ini sudah diinfokan kepada pelatih Shin Tae-yong," kata Yunus Nusi dikutip dari situs resmi PSSI. 

Yunus juga menjelaskan PSSI selalu meminta jadwal latihan kepada pelatih jauh hari sebelum pelaksanaan, namun kemarin Shin memberikan jadwal lebih mepet dan meminta perubahan mendadak.