Liga Indonesia

Klasemen Piala Presiden: Madura United Apes, Barito dan RANS Bernafas Lega

Rabu, 15 Juni 2022 07:27 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© Piala Presiden
Berikut ini klasemen sementara Piala Presiden 2022 hingga hari ini, Rabu (15/06/22), di mana Rans Nusantara bersaing ketat dengan dua klub Kalimantan. Copyright: © Piala Presiden
Berikut ini klasemen sementara Piala Presiden 2022 hingga hari ini, Rabu (15/06/22), di mana Rans Nusantara bersaing ketat dengan dua klub Kalimantan.

FOOTBALL265.COM – Berikut ini klasemen sementara Piala Presiden 2022 hingga hari ini, Rabu (15/06/22), di mana RANS Nusantara FC bersaing ketat dengan dua klub Kalimantan.

Piala Presiden 2022 yang berlangsung pada Selasa (14/06/22) menyajikan dua pertandingan Grup B, yakni Barito Putera vs Rans Nusantara FC serta Borneo FC vs Madura United.

Bermain di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Barito Putera langsung bermain menyerang sejak menit pertama. Rafael Silva juga langsung membuat Barito Putera unggul lebih cepat lewat titik putih pada menit kedua.

Hasil ini membuat Barito Putera dan Rans Nusantara FC harus berbagi satu poin di dalam membuka kampanye mereka di turnamen pramusim Piala Presiden 2022.

Barito Putera duduk di urutan kedua, sedangkan Rans Nusantara FC membuntuti di posisi ketiga pada klasemen Grup B.

Sementara itu, Borneo FC berhasil memuncaki klasemen sementara Grup B Piala Presiden usai meraih tiga poin perdana di laga kemarin.

Borneo FC Samarinda berhasil meraih poin sempurna pada laga matchday 1 Grup B Piala Presiden 2022 dengan kemenangan tipis 1-0 lawan Madura United di Stadion Segiri Samarinda, Kalimantan Timur, Selasa (14/06/22) malam.

Gol semata wayang tim berjuluk Pesut Etam tersebut tercipta melalui tendangan penalti Jonathan Bustos pada menit ke-70.

Bagi Madura United, hasil ini membuat mereka harus rela menjadi penghuni posisi juru kunci di klasemen Grup B Piala Presiden 2022.