FOOTBALL265.COM – Salah satu lulusan akademi raksasa Liga Spanyol (La Liga) Real Madrid, Raul De Tomas, diminati pelatih Aston Villa, Steven Gerrard.
Raul De Tomas berhasil menarik minat beberapa klub elite menyusul performa apik di Liga Spanyol 2021-2022.
Sejak didatangkan dari Benfica, penyerang asal Spanyol itu telah mengoleksi 35 gol dari 81 pertandingan bersama Espanyol.
Bahkan, raksasa Liga Jerman, Bayern Munchen juga ikut berminat untuk mendatangkan Raul De Santos, setelah kepergian Lewandowski ke Barcelona.
Kabar tersebut dilaporkan Diario AS yang memberikan indikasi bahwa Bayern Munchen tertarik dengan penyerang berusia 27 tersebut.
Hanya saja Presiden Espanyol, Domingo Catoira, memastikan sejauh ini belum ada tawaran resmi untuk Raul De Santos.
Sedangkan, striker andalan Espanyol itu justru berencana untuk menolak semua tawaran yang masuk, demi kembali ke Real Madrid.
Hal itu dilakukan Raul De Santos setelah ada kabar bahwa Real Madrid tengah mencari striker baru, menyusul usia Karim Benzema yang kian menua.
Espanyol sendiri diyakini baru akan melepaskan striker andalannya itu jika klub peminat mampu menyanggupi biaya 40 juta euro (sekitar Rp608 miliar).
Kini, Aston Villa dikabarkan ikut dalam perburuan dan bersaing dengan Bayern Munchen, setelah Steven Gerrard menaruh minat kepada Raul De Tomas.