Liga Italia

Jagokan 2 Mantan Klub Asuhan, Ini Prediksi Juara Liga Italia Menurut Ancelotti

Sabtu, 13 Agustus 2022 12:35 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Prio Hari Kristanto
© REUTERS/Kai Pfaffenbach
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, berujar bahwa Juventus, Inter, dan AC Milan kembali dijagokan akan bersaing di papan atas Liga Italia musim 2022/2023,(Foto: REUTERS/Kai Pfaffenbach) Copyright: © REUTERS/Kai Pfaffenbach
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, berujar bahwa Juventus, Inter, dan AC Milan kembali dijagokan akan bersaing di papan atas Liga Italia musim 2022/2023,(Foto: REUTERS/Kai Pfaffenbach)

FOOTBALL265.COM – Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, berujar bahwa Juventus, Inter, dan AC Milan kembali dijagokan akan bersaing di papan atas Liga Italia musim 2022/2023,

Dalan wawancaranya bersama Radio Radio, pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti ditanya soal siapa yang menurutnya pantas jadi juara Liga Italia 2022/2023.

Fokus utama Ancelotti berada di AS Roma bersama Jose Mourinho yang disebut-sebut akan jadi kuda hitam berbahaya.

Salah satunya karena AS Roma mampu mendatangkan beberapa pemain hebat yang disebut Ancelotti merupakan pekerjaan cukup bagus pada bursa transfer musim panas 2022.

Namun demikian, Carlo Ancelotti menolak anggapan bahwa AS Roma akan bertarung untuk memperebutkan gelar juara Liga Italia, meskipun mereka sudah bertambah kuat.

“AS Roma cukup kuat sekarang. Saya tak akan mengungkap soal peluang mereka bersaing di gelar Juara Liga Italia, meskipun sudah mendatangkan banyak pemain baru,” ujar Ancelotti.

“Untuk berujar bahwa hari ini mereka bisa bersaing untuk gelar Liga Italia, ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Mourinho memang mampu bekerja dengan baik memenangkan UEFA Conference League bersama AS Roma.”

“Dari sisi psikologis, Mourinho mampu mengembalikan antusiasme pendukung AS Roma,” imbuh Ancelotti.

Carlo Ancelotti lantas berujar bahwa ada tiga tim yang bisa diunggulkan untuk meraih gelar juara Liga Italia musim ini. Tim-tim itu adalah  AC Milan, Inter, dan juga Juventus yang keadaannya makin membaik. Milan dan Juventus sendiri adalah dua tim yang pernah diasuh Ancelotti selama berkarier di Serie A. 

“Saya rasa, seperti saya menyebut soal AS Roma akan bertarung untuk juara Liga Italia, ada tim yang akan bertarung untuk puncak klasemen dan mari kita lihat saja,” kata Ancelotti.