Liga Champions

Fakta Mencengangkan Jelang AC Milan vs Dinamo Zagreb di Liga Champions: San Siro Hadirkan Kutukan

Rabu, 14 September 2022 09:45 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© REUTERS/Daniele Mascolo
Pemain AC Milan merayakan kemenangan atas Inter Milan dengan skor 2-1 pada laga Serie A di San Siro, Minggu (06/02/22). FOTO: REUTERS/Daniele Mascolo Copyright: © REUTERS/Daniele Mascolo
Pemain AC Milan merayakan kemenangan atas Inter Milan dengan skor 2-1 pada laga Serie A di San Siro, Minggu (06/02/22). FOTO: REUTERS/Daniele Mascolo

FOOTBALL265.COM – Berikut fakta-fakta mencengangkan yang hadir jelang duel Liga Champions 2022/23 grup E antara AC Milan vs Dinamo Zagreb.

AC Milan akan menjamu Dinamo Zagreb dalam lanjutan Liga Champions 2022/23 grup E di San Siro, Kamis (15/09/22) dini hari WIB.

Dalam laga ini, AC Milan bertekad mencari kemenangan perdananya di Liga Champions musim ini, setelah sempat ditahan imbang RB Salzburg di laga perdana.

Di laga perdana pekan lalu, AC Milan sempat tertinggal terlebih dulu dari RB Salzburg sebelum akhirnya mampu menyamakan kedudukan dan membawa pulang 1 poin

Hasil imbang itu pun membuat Rossoneri harus tertinggal dari Dinamo Zagreb yang secara mengejutkan mampu mengalahkan Chelsea di laga pertama.

Dinamo Zagreb secara mengejutkan mampu mengalahkan Chelsea dengan skor 1-0, sehingga berhak duduk di puncak klasemen sementara grup E.

Dengan hasil di pekan lalu, baik AC Milan dan Dinamo Zagreb punya misi masing-masing untuk bisa meraih kemenangan di Matchday ke-2 Liga Champions 2022/23.

AC Milan berhasrat mendapatkan kemenangan pertamanya, sedangkan Dinamo Zagreb berharap bisa terus melanjutkan tren positif agar bisa memuluskan langkah untuk lolos dari fase grup.

Jelang duel ini, terdapat sederet fakta mencengangkan yang bisa dikulik dan menambah keseruan dalam duel antara AC Milan vs Dinamo Zagreb.

Apa saja deretan fakta mencengangkan tersebut? Berikut rangkumannya.