FOOTBALL265.COM - Pemain belakang Persib Bandung, Daisuke Sato, memastikan kondisinya semakin membaik dan siap untuk kembali bertanding di kompetisi Liga 1 Indonesia 2022-2023.
Sebelumnya, Daisuke Sato, harus dilarikan ke rumah sakit dan mendapatkan lima jahitan di bagian pelipis kanan, Sabtu (10/12/22).
Daisuke Sato, terpaksa menerima lima jahitan, lantaran sebelumnya mengalami benturan saat pertandingan pekan ke-13 kompetisi Liga 1 2022-2023 menghadapi Persebaya Surabaya di Stadion Jatidiri, Semarang.
Benturan tersebut, terjadi pada babak pertama dengan pemain Persebaya, Sho Yamamoto, saat pertandingan pekan ke-13 Liga 1 2022-2023 baru berjalan sekitar 10 menit.
Setelah mendapatkan perawatan di lapangan dari tim medis Persib dan menggunakan perban, Daisuke Sato kembali melanjutkan pertandingan hingga berakhirnya babak pertama.
Hanya saja, setelah berakhirnya babak pertama, dokter tim Persib, Rafi Ghani, memutuskan untuk membawa pemain asal Filipina itu ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.
"Ya seperti yang bisa dilihat, saya mendapatkan lima jahitan tapi saya merasa baik-baik saja," kata Daisuke Sato.
Pemain yang menggunakan nomor punggung 66 ini menuturkan, jika pelatih memberikan kepercayaan untuk bermain, Daisuke Sato dengan tegas siap untuk menampilkan permainan terbaiknya.
Persib sendiri, akan melakoni pertandingan pekan ke-14 kompetisi Liga 1 2022-2023 menghadapi Dewa United di Stadion Manahan, Solo, Rabu (14/12/22).
"Saya merasa kuat dan saya siap untuk memainkan pertandingan lagi, saya sudah siap memberikan segalanya untuk tim," ucap Daisuke Sato.