FOOTBALL265.COM – Stefano Pioli membongkar penyebab kekalahan AC Milan dari Fiorentina pada pertandingan pekan ke-25 Liga Italia (Serie A).
AC Milan putus rekor tiga kemenangan beruntun di Liga Italia usai ditekuk Fiorentina dengan skor tipis 1-2 pada laga yang dihelat di Stadion Artemio Franchi pada Minggu (05/03/23) dini hari WIB.
Kendati demikian, Olivier dkk masih betah di posisi keempat klasemen Liga Italia sementara Fiorentina berhasil naik ke peringkat 13 mengangkangi Empoli.
Dalam laga yang berjalan dengan tensi panas, skuad asuhan Stefano Pioli sempat tertinggal pada babak pertama melalui gol penalti Fiorentina yang dicetak Nicolas Gonzalez (49’).
Memasuki babak kedua, AC Milan kembali kalang kabut usai Luka Jovic berhasil membobol gawang Mike Maignan pada menit ke-87 melalui umpan lambung Dodo.
Menuai hasil kurang baik di kandang lawan melawan Fiorentina, Stefano Pioli membeberkan performa buruk pasukannya di babak pertama sebagaimana dilansir Milan News.
“Kami mempersiapkan pertandingan seolah-olah itu penting. Fiorentina tampil lebih baik di babak pertama dalam hal kualitas energi,” ungkap pelatih berusia 57 tahun itu.
“Kami tampil lebih baik di babak kedua, meski ada penalti dan peluang menyamakan kedudukan. Babak pertama tidak bermain dengan baik, makanya ini seperti hukuman,” sambungnya.
AC Milan sendiri sebetulnya memiliki banyak peluang di babak kedua seperti Theo Hernandez yang gagal membobol gawang Terracciano serta berhasil diamankan kiper Fiorentina itu.
Sementara itu, tim yang dijuluki Rossoneri ini berhasil memperkecil ketertinggalan melalui gol yang dicetak The Hernandez pada menit ke-90+5.