FOOTBALL265.COM - Bek tengah adalah salah satu posisi yang menjadi prioritas Manchester United di bursa transfer musim panas mendatang demi mengarungi Liga Inggris 2023/2024.
Meski belum punya banyak pengalaman di liga top Eropa dengan baru hijrah ke Napoli di 2022/2023 namun bintang asal Korea Selatan, Kim Min-jae, itu berprogres dengan begitu pesat.
Kim didatangkan oleh Napoli dari Fenerbahce seharga 3 juta Euro saja dengan ekspektasi menggantikan peran Kalidou Koulibaly, kapten tim yang hengkang ke Chelsea.
Tugas tersebut dijalankannya dengan sangat baik. Il Partenopei bahkan bisa keluar sebagai juara Liga Italia untuk kali pertama sejak 1989/1990.
Napoli begitu dominan musim ini dengan memastikan titel mereka saat masih ada lima pertandingan tersisa.
Dalam prosesnya, mereka juga jadi tim dengan pertahanan terbaik dengan cuma kemasukan 25 gol plus meraup 14 nirbobol. Duet Kim Min-jae dan Amir Rrahmani di jantung pertahanan jelas berhak mendapatkan kredit.
Tidak heran jika kemudian banyak klub yang tertarik pada Kim jelang pembukaan bursa transfer musim panas 2023.
Salah satunya adalah Manchester United yang menurut Fabrizio Romano sudah melakukan pengamatan intensif padanya sejak Desember tahun lalu.
Sang jurnalis Italia mengabarkan pada Selasa (16/05/23) jika The Red Devils siap mengangkut Kim dengan memanfaatkan klausul rilisnya yang tidak sampai bernilai 50 juta Euro.
Hanya saja klausul tersebut hanya akan aktif di dua pekan pertama Juli 2023 dan setelahnya Napoli dipastikan siap mematok harga yang lebih tinggi.