FOOTBALL265.COM - Romelu Lukaku dibayangi momen tragis karena gagal membawa Inter Milan menjadi juara pada ajang Liga Champions 2022-2023.
Seperti diketahui, Romelu Lukaku cs harus mengakui keunggulan Manchester City pada final Liga Champions yang berlangsung di Ataturk Olympic Stadium, Minggu (11/06/23), 0-1.
Kekalahan Inter Milan dari Manchester City disebabkan oleh gol yang dicetak Rodrigo Hernandez Cascante, atau Rodri, pada menit ke-68.
Sementara itu, Romelu Lukaku baru dimasukkan pada menit ke-57 dalam final Liga Champions antara Inter Milan melawan Manchester City.
Namun, Lukaku gagal menjawab kepercayaan yang diberikan oleh Inter Milan untuk menggantikan peran dari Edin Dzeko.
Hal tersebut dikarenakan Romelu Lukaku tidak mampu mempersembahkan gol untuk Inter Milan hingga pertandingan final Liga Champions selesai.
Padahal, bomber berpaspor Belgia tersebut memiliki tiga tembakan ke arah gawang Manchester City yang dijaga oleh Ederson Moraes.
Dari seluruh tembakannya itu, Lukaku tercatat mampu melesatkan dua tembakan tepat sasaran. Bahkan, dia mempunyai satu peluang emas untuk menyamakan kedudukan.
Keadaan itu terjadi tepat pada menit ke-89, ketika menerima bola pantulan dari Robin Gosens. Sayangnya, Ederson mampu menggagalkannya dengan mudah.
Selain itu, Romelu Lukaku baru-baru ini mengungkapkan bahwa dirinya dibayangi momen tragis karena gagal mengantarkan Inter Milan juara Liga Champions 2022-2023.