Liga Italia

Rumor Transfer Liga Italia: Duo Milan Alami Nasib Bertolak Belakang

Minggu, 16 Juli 2023 19:16 WIB
Penulis: Agustinus Rosario | Editor: Indra Citra Sena
© Instagram@tijjanir
Playmaker asal Belanda keturunan Indonesia, Tijjani Reijnders yang tengah membela AZ Alkmaar. (Foto: Instagram@tijjanir) Copyright: © Instagram@tijjanir
Playmaker asal Belanda keturunan Indonesia, Tijjani Reijnders yang tengah membela AZ Alkmaar. (Foto: Instagram@tijjanir)

FOOTBALL265.COM - Rumor transfer Liga Italia (Serie A) Minggu (16/07/2023) berpusat pada nasib bertolak belakang yang dialami duo klub asal Milan, AC Milan dan Inter Milan.

AC Milan selangkah lagi memboyong Tijjani Reijnders dari AZ Alkmaar. Kedua klub telah sepakat dengan harga 20 juta euro plus bonus untuk pemain berdarah Indonesia tersebut.

Kabar ini pertama kali diumumkan juru transfer kenamaan, Fabrizio Romano, dalam cuitannya pada Sabtu (15/07/23), lengkap dengan sabda "Here we go".

"Tijjani Reijnders ke AC Milan, here we go! Persetujuan verbal sudah siap dengan AZ setelah tawaran 20 juta euro plus bonus dikirim lebih awal pada pekan ini," kata Fabrizio Romano.

"Kesepakatan sudah siap, pemain hanya menginginkan Milan mengingat tes medis sudah dijadwalkan pada awal pekan depan. Selesai dan sudah ditandatangani."

Dengan demikian, Tijjani Reijnders bakal menjadi pemain kelima yang didatangkan AC Milan pada bursa transfer musim panas 2023 ini.

Tim Merah Hitam sebelumnya baru saja menggaet Marco Sportiello, Ruben Loftus-Cheek, Luka Romero, dan Christian Pulisic.

Hadirnya gelandang berusia 24 tahun itu tentu juga akan turut menambal hilangnya Sandro Tonali yang berlabuh ke Newcastle United senilai 70 juta euro.

Selain itu, hadirnya pria berpaspor Belanda itu tentu juga akan menutup lubang sementara yang ditinggalkan Ismael Bennacer  karena masih diterpa cedera.

Jika AC Milan berhasil mengamankan satu pemain lagi, nasib bertolak belakang justru dialami oleh rival abadi mereka, Inter Milan.