x

Minggu Ini, Semen Padang Kontrak Rekan Senegara Son Heung-min

Rabu, 15 Maret 2017 05:40 WIB
Kontributor: Taufik Hidayat | Editor: Hendra Mujiraharja

Semen Padang tinggal selangkah lagi akan mengontrak pemain asal Korea Selatan, Ko Jae-sung untuk kompetisi resmi Liga 1 (ISL) 2017.

Pemain yang menjalani trial sepanjang Piala Presiden 2017 itu tinggal menyelesaikan beberapa adiministrasi dengan mantan klubnya di Korea Selatan.

Hal itu disampaikan agen Ko Jae-sung, Gabriel Budi Liminto dari PT Indo Bola Mandiri. Dia mengatakan pemain yang berposisi gelandang itu saat ini tengah mengurus segala urusan administrasi dengan klub lamanya.

"Rencananya dalam minggu ini dia akan tiba di Padang, dan segera tanda tangan kontrak," kata Budi saat dihubungi, Selasa (14/03/17)

Ia mengatakan untuk detail dari kontrak tersebut telah disetujui kedua belah pihak, baik dari pihaknya dan klub Semen Padang.

Pemain asal Korea Selatan, Ko Jae-sung.

“Semua detail kontrak sudah tidak ada masalah. Semen Padang dan kami sudah sama-sama setuju dengan detail kontraknya,” pungkasnya.

Hal itu juga dikonfirmasi oleh manajer tim Semen Padang, Win Bernardino. Dia mengatakan pihaknya tinggal menunggu beberapa dokumen yang masih harus dilengkapi sang pemain.

"Dokumen tersebut seperti surat resmi mengenai keluarnya Koo Jae-sung dari klub sebelumnya," katanya.

Ia menjelaskan dokumen ini juga menyangkut kepada ilegal atau tidaknya data pemain tersebut. Sebab, pihaknya tidak mau dikemudian hari statusnya menjadi masalah oleh PSSI.

"Kami juga menunggu peraturan PSSI pada Liga I terkait memakai pemain asing, apakah masih 2+1 atau malah memakai metode lainnya," ujarnya.

Sedangkan untuk potensi untuk mengadakan seleksi kembali terhadap pemain asing, pihak Semen Padang belum ada pembicaraan lebih tentang hal tersebut.

"Namun yang jelas pada hari Minggu ini semua akan kami bicarakan termasuk evaluasi pemain muda," ujarnya.  

Penampilan Ko Jae-sung sendiri dianggap cukup baik saat melakoni trial di Piala Presiden. Kemampuannya sebagai gelandang bertahan dianggap cukup mampu memutus serangan-serangan lawan.

Selain itu, ia juga memiliki kemampuan passing yang baik. Hal itu dibuktikannya dengan membukukan dua assists sepanjang Piala Presiden 2017.

Bursa TransferSemen PadangLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini