Calon Sekjen PSSI Sudah Jalani Psikotes dan Tes Kesehatan, 8 Pelamar Dinyatakan Gugur
PSIS telah menjaring calon Sekretaris Jenderal (Sekjen) pada hari Senin (22/05/17) kemarin. Berdasarkan rilis dari PSSI, sebanyak 24 pelamar sudah ikuti tes tahap pertama.
Adapun tes tahap pertama dimulai dengan psikotes. Bertempat di kantor PSSI, Kuningan, Jakarta Selatan, Dinas Psikologi Angkatan Darat melakukan tes mulai pukul 09.00 WIB sampai 16.00 WIB.
Ada beberapa aspek yang menjadi penilaian PSSI dalam proses penjaringan tersebut. Selain tentunya sepakbola, aspek psikologis juga menjadi pertimbangan.
"Selain mengerti tentang sepak bola, ada aspek lain yang kami nilai, itu adalah mulai dari stabilitas emosi, sosial, dan aspek kecerdasan," tutur Kepala Departemen HRD PSSI, Ashari Joni.
Delapan orang pelamar, Hendri Zainuddin, Supartono, Elim Prastowo, Sarman, Muhammad Zein, Muhammad Ade Sulchi, Soritaon Siregar, dan Budi Hartanto tidak hadir di psikotes tahap pertama. Mengenai hal tersebut, semuanya otomatis digugurkan.
"Pelamar yang tidak hadir untuk mengikuti di tes ini dipastikan gugur dan tidak bisa mengikuti proses seleksi tahap selanjutnya," jelas Ashari.