x

Sriwijaya FC 2-2 Persipura: Gagal Jaga Mahkota

Minggu, 30 Juli 2017 17:55 WIB
Editor: Rizky Pratama Putra
Selebrasi Addison Alves usai mencetak gol untuk Persipura Jayapura.

Srieijaya FC berhasil menahan imbang Persipura Jayapura pada laga terakhir di putaran pertama Gojek Traveloka Liga 1. Bermain di Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Palembang, kedua tim menyudahi laga dengan skor 2-2.

Pertandingan berlangsung terbuka, meski kedua tim bermain sedikit berhati-hati di awal babak pertama. Persipura mencoba membuka peluang melalui Ricardinho pada menit kelima belas.

Sayang, sepakan playmaker Mutiara Hitam ini tak mengarah ke gawang Sriwijaya FC. Serangan tuan rumah yang dibangun melalui Tijani Belaid juga belum berhasil membahayakan Persipura hingga laga hampir selesai di babak pertama.

Namun, saat jeda babak pertama nyaris saja dipastikan berakhir imbang, Mutiara Hitam berhasil menyentak. Sebuah blunder dari Yanto Basna di penghujung waktu babak pertama membuat Addison Alves berhasil mencuri gol.

Memasuki babak kedua, Sriwijaya FC mencoba bermain lebih menyerang. Pressing ketat diperagakan skuat asuhan Hartono ini di paruh kedua laga.

Sementara, Persipura yang sudah unggul justru mengendurkan serangan mereka. Hal ini menjadi titik balik bagi tuan rumah untuk mengejar kertinggalan.

Puncaknya terjadi di menit ke-67 saat Beto Goncalves berhasil membuat kedudukan menjadi imbang. Beto sukses memanfaatkan umpan dari sepak pojok yang dikirim oleh Belaid.

Gol ini membakar semangat Laskar Wong Kito untuk kembali mencari gol berikutnya. Sekali Beto menjadi momok bagi pertahanan mantan klubnya ini.

Penyerang asal Brasil tersebut mencetak gol keduanya di menit ke-79 untuk membuat Sriwijaya FC berbalik unggul. Belaid kembali menjadi pelayan Beto dengan umpan manis yang dikirimkannya usai melakukan penetrasi.

Saat 3 angka nyaris dipetik tuan rumah, Yohanes Pahabol tampil sebagai mimpi buruk. Penyerang Persipura ini berhasil menyamakan kedudukan, empat menit sebelum pertandingan usai.

Berawal dari sebuah kemelut, Pahabol sukses mencocor bola yang mengarah padanya. Pahabol membuat sebuah gol yang cukup cantik dengan sepakan akrobatik. 

Hingga laga usai, tak ada lagi gol yang tercipta sehingga membuat kedua kubu harus puas dengan 1 angka. Hasil ini juga membuat Persipura gagal menjadi juara paruh musim, karena tertinggal dari Madura United yang berada di puncak klasemen sementara.

Berikut susunan pemain kedua tim:

Sriwijaya FC: Teja Paku Alam, Yanto Basna, Firdaus Ramadhan, Marckho Merauje, Indra Permana, Yoo Hyun-koo, Tijani Belaid, Hafit Ibrahim, Nur Iskandar, Hilton Moreira, Alberto Goncalves.

Persipura: Yoo Jae-hoon, Yustinus Pae, Ruben Sanadi, Ricardo Salampessy, Yohanes Pahabol, Prisca Womsiwor, Imanuel Wanggai, Muhammad Tahir, Nelson Alom, Ricardinho, Addison Alves.

Persipura JayapuraSriwijaya FCBeto GoncalvesLiga IndonesiaYohanes Ferinando PahabolLiga 1

Berita Terkini