Di PSG, Neymar Tepis Isu Uang dan Bayang-bayang Messi
Neymar resmi melangkah di Parc des Princes pada hari ini, Jumat (04/08/17), dengan mengenakan jersey bernomor 10, peninggalan Zlatan Ibrahimovic. Ia didampingi oleh sang presiden klub, Nasser Al-Khelaifi, berpose bersama di hadapan para wartawan dan memperlihatkan sejumlah trik sepakbola di markas barunya tersebut.
Al Khelaifi lantas mendampinginya juga kala konferensi pers perdana Neymar sebagai pemain Les Parisiens. Dalam jumpa pers ini, ia menepis segala anggapan yang menilainya tergiur dengan biaya transfer yang ditawarkan.
"Saya ingin tantangan lebih besar dan hati saya membuat keputusan ini dan saya mengikuti hati sendiri. Uang tak pernah menjadi motivasi saya," tutur pemain 25 tahun ini.
"Saya inging keluarga dan saya sendiri merasa bahagia. Saya sangat sedih mendengar (orang-orang beranggapan seperti itu). Jika semua hanya tentang uang, saya bisa saja ke tempat lain. Menjadi pemain termahal di dunia bukanlah beban. Berat badan saya 69 kilogram, saya tak punya beban," lanjutnya.
Neymar memecahkan rekor dunia dengan biaya transfer yang mencapai 222 juta euro, atau senilai 3,4 triliun. Ini dua kali lipat dari rekor sebelumnya saat Man United mendatangkan Paul Pogba dengan mahar 105 juta euro di musim lalu. Di Parc des Princes, sang pemain Timnas Brasil akan digaji 520 ribu poundsterling, atau sekitar 9,1 miliar per pekannya.
Neymar juga menyanggah bahwa ia "kabur" ke Paris untuk lepas dari bayang-bayang megabintang Blaugrana, Lionel Messi.
"Bukannya saya mau jadi bintang besarnya Barcelona. Itu bukan yang saya cari di sini. Saya mencari tantangan baru, trofi baru, dan inilah yang memotivasi saya," tegasnya.
Ia lalu menambahkan bahwa ia siap langsung bermain untuk membela tim barunya yang akan bertanding besok, Sabtu (05/08/17) waktu setempat melawan Amiens. Namun ia sendiri mengaku belum tahu akan diplot sebagai posisi apa.
"Saya bisa bermain besok. Kenapa tidak? Saya akan berbicara ke staf, tetapi saya sangat ingin bermain. Saya belum berdiskusi di posisi mana saya bermain. Saya akan berperan di mana saja yang pelatih mau. Saya hanya berhenti bermain di dua hari belakangan dan saya haus bermain sepakbola," tandas pemain kelahiran Sao Paulo ini.