x

5 Pesepakbola Brasil Jadi 'Sampah' di Barcelona

Selasa, 15 Agustus 2017 16:07 WIB
Penulis: Isman Fadil | Editor: Galih Prasetyo
Paulinho (Brasil)

Barcelona berhasil mendatangkan gelandang serang asal Brasil, Paulinho. Azulgrana memboyong mantan penggawa Tottenham Hotspur ini dengan mahar senilai 40 juta euro atau lebih dari Rp630 miliar dari Guangzhou Evergrande dan diikat dengan kontrak berdurasi empat tahun.

The Catalans mengumumkan transfer pemain 29 tahun tersebut pada Senin (14/8/2017). Menariknya, Paulinho juga langsung dipasang klausul pembelian dengan mahar senilai 120 juta euro atau lebih dari Rp1,89 triliun. Harga ini dipasang oleh Barca kepada klub lain yang ingin memboyong Paulinho suatu hari nanti. 

"FC Barcelona dan Guangzhou Evergrande telah mencapai kesepakatan untuk transfer Paulinho Bezerra dengan nilai 40 juta euro. Pemain baru Barca itu akan meneken kontrak untuk empat musim ke depan," demikian pernyataan Barcelona dilansir dari laman resmi klub.

Paulinho akan bersaing dengan Ivan Rakitic dan Javier Masherano untuk mengisi lini tengah pilihan pelatih Ernesto Valderde. Selain itu, ia bakal menambah daftar panjang pemain dari Brasil yang berkarir di Camp Nou.

Ronaldinho salah satu pesepakbola Brasil yang sukses berkarir di Barcelona.

Ronaldinho, Dani Alves, dan Neymar adalah contoh pemain Brasil yang sukses ketika merumput bersama Barca. Meskipun begitu, tidak sedikit pula pemain dari negeri Samba yang karirnya meredup setelah direkrut klub asal Catalan itu.

Berikut ini INDOSPORT akan merangkum beberapa pesepakbola Brasil yang menjadi pembelian terburuk Barcelona di era milenium.


1. Fabio Rochemback

Fabio Rochemback

Barcelona mendatangkan gelandang muda dari Internacional, Fabio Rochembak, pada tahun 2001 dengan mahar sebesar 9 juta euro atau sekitar Rp 141 miliar. Barcelona dianggap melakukan perjudian besar memboyong Rochemback, mengingat usianya kala itu masih 20 tahun.

Dan benar saja, Rochemback hanya tampil sebanyak 45 pertandingan di La Liga dengan mengemas dua gol selama dua musim membela Azulgrana. Kedatangan Louis van Gaal membuat Rochemback meninggalkan klub, pertama dengan status pinjaman ke Sporting Lisbon lalu pindah secara permanen ke Middlesbrough.


2. Geovanni Deiberson

Geovanni Deiberson (Barcelona)

Geovani Deiberson digadang-gadang sebagai "The Next Rivaldo" di awal musim 2001/02. Diboyong dengan biaya sebesar 18 juta euro atau sekitar Rp282 miliar dari Cruzeiro, Geovanni hanya tampil sebanyak 26 pertandingan dan hanya mencetak satu gol selama dua musim merumput di Camp Nou. 

Barcelona akhirnya menjual  pemain yang berposisi sebagai gelandang serang tersebut kepada Benfica sebesar 15 juta euro. Geovanni juga sempat merumput di klub Liga Primer Inggris, Manchester City dan Hull City.


3. Henrique

Henrique Barcelona

Pemain bernama lengkap Henrique Adriano Buss tersebut merupakan pembelian sia-sia yang pernah dilakukan Barcelona. Bek asal Brasil ini dibeli Barcelona dari Palmeiras tahun 2008 pada usia 22 tahun. Barca menaruh harapan besar agar Henrique bisa menjadi suksesor Carles Puyol.

Namun, Henrique sama sekali tidak pernah dimainkan oleh Barcelona di era Pep Guardiola. Dia tiga kali dipinjamkan ke Bayer Leverkusen, Racing Santander, dan Palmeiras. Pada tahun 2012, Barcelona melepas Henrique ke Palmeiras secara gratis.


4. Keirrison

Keirrison Barcelona

Senasib dengan Henrique, Keirrison tidak pernah dimainkan Blaugrana sejak dibeli dari Palmeiras pada 2009 dengan transfer 14 juta euro (sekitar Rp219 miliar). Pemain yang berposisi sebagai penyerang itu lebih banyak dipinjamkan.

Mulai ke Benfica, Fiorentina, Santos, Cruzeiro hingga Coritiba. Barca akhirnya melepas Keirrison ke Coritiba di tahun 2014 dengan cuma-cuma. 


5. Douglas

Douglas (kiri) dan Neymar.

Barcelona kembali blunder dalam merekrut pemain muda dari Brasil. Kali ini mereka membuat kesalahan dalam momboyong Douglas ke Camp Nou pada tahun 2014 silam. Dibeli dengan harga 4 juta euro atau sekitar Rp63 miliar dari Sao Paulo, Douglas diproyeksikan sebagai pemain masa depan Barca pengganti Dani Alves.

Namun nyatanya performa Douglas sangat mengecewakan. Pemain 27 tahun itu cuma sempat delapan tampil bersama Barcelona. Musim lalu Barcelona meminjamkannya ke Sporting Gijon. Walau tampil 23 kali bersama Gijon, Barca tak berminat memakai jasa Douglas di musim 2017/18. Mereka lebih memilih membeli Aleix Vidal dan Nelson Semedo. 

PaulinhoBrasilBarcelonaDouglasKeirrisonHenrique Adriano Buss

Berita Terkini