Prediksi Juventus vs Fiorentina: Jaga Peluang ke Puncak
Juventus masih menjadi salah satu klub unggulan juara Serie A bersaing ketat dengan dua kompetitor sejatinya, Napoli dan tentu saja Inter Milan. Ketiga klub tersebut kini sama-sama mengoleksi 12 poin, namun Napoli yang unggul jumlah selisih gol berhak menempati peringkat pertama.
Sementara Si Nyonya tua kini menempati peringkat dua klasemen sementara disusul Inter di posisi ketiga. Juventus menorehkan catatan belum terkalahkan musim 2017/18 ini di Serie A, dan hanya takluk atas Lazio di final Piala Super Italia dan ke Barcelona di Liga Champions.
Bianconeri juga tercatat baru kebobolan tiga gol musim ini. Di pertandingan terakhir melawan Sassuolo, Si Nyonya tua berhasil menang dengan skor meyakinkan 3-1. Juan Cuadrado yang notabene mantan pemain Fiorentina masih akan menjadi andalan sang pelatih, Massimiliano Allegri di sektor pertahanan.
Sementara Paulo Dybala dan Mario Mandzukic masih akan menjadi andalan di lini depan tepat di b belakang Gonzalo Higuain. Juventus tampil dengan kekuatan penuh, hanya Federico Bernardeschi dan Douglas Costa yang diperkirakan tak akan turun di pertandingan ini.
Sementara Fiorentina juga tampil cukup baik dengan mengemas dua kemenangan berturut-turut di Serie A. berstatus sebagai tim tamu, Viola bakal tampil dengan line up yang cukup meyakinkan.
Gelandang Prancis, Valentin Eysseric bakal menjadi andalan Fiorentina untuk menambah kedalaman Fiorentina dalam membongkar pertahanan Juventus yang baru kebobolan tiga gol musim ini. Sementara di lini depan, Giovanni Simeone tidak diragukan lagi akan menjadi tulang punggung.
Dengan skuat yang cukup meyakinkan, Fiorentina hanya harus fokus untuk menguasai bola dan permainan. Lini teengah Fiorentina harus mampu tampil efektif dan efisien serta tak mudah kehilangan bola karena bakal menjadi fatal jika para pemain Juve dibiarkan berkreasi dengan bola di kaki mereka.
Fiorentina kini berada di peringkat 9 klasemen sementara dengan torehan 8 poin. Bersaing ketat denngan AS Roma dan Cagliari yang menempati urutan ke-8 dan ke-10 klasemen, kekalahan atas Juventus tentunya berpotensi menggeser peringkat tim asuhan Diegi Della Valle tersebut.
Player to watch
Paulo Dybala
Dybala masih menjadi ‘sosok utama’ di balik penampilang gemilang Juventus musim ini. Jika dirata-rata, penyerang Brasil tersebut menorehkan catatan gemilang sejauh ini dengan mencetak gol setiap 38 menit dan membukukan delapan gol empat pertandingan.
Saat mencuri poin penuh di markas Sassuolo di pekan keempat lalu, Dyabal menorehkan hattrick yang membawa Nyonya Tua menang meyakinkan dengan skor 3-1. Gol tersebut memberi arti istimewa bagi Dybala karena karena menjadi golnya yang ke-50 untuk Juve pada pertandingan ke-100-nya bersama Bianconeri.
Giovanni Simeone
Simeone bakal menjadi andalan fiorentina kali ini untuk mendobrak pertahanan Juventus. Dari empat pertandingan, putra dari pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone itu tercatat baru membukukan dua gol.
Resmi bergabung dengan Fiorentina pada Agustus lalu dari Genoa, penyerang Argentina tersebut mencatatkan penampilan gemilang sebelumnya. Dia tampil tajam bersama Genoa dan membukukan 11 gol dari 30 partai di Serie A Italia, dua gol di anytaranya dilesakkan penyerang 22 tahun itu ke jala Juventus.