Lagi, Romelu Lukaku Mendapat Hinaan dari Penonton
Striker andalan Man United, Romelu Lukaku mendapat perlakukan kurang menyenangkan kala bermain melawan Tottenham Hotspur pada Sabtu (28/10/17). Para pendukung Spurs yang datang ke Stadion Old Trafford, sempat meneriakan "Anda hanya kotorannya Harry Kane", kepada Lukaku sepanjang pertandingan dari tribun penonton.
Ini bukan kali pertama Lukaku mendapat hinaan. Sebelumnya, striker asal Belgia itu juga sempat mendapat perlakuan rasis dari para penggemar Setan Merah sendiri. Ia dihina melalui lagu rasisme yang diteriakan oleh salah satu kelompok pendukung United.
The Guardian mengabarkan, lirik yang dinyanyikan tersebut disesuaikan dengan lagu milik The Stone Roses berjudul Made of Stone. Lagu tersebut berisikan kata-kata rasis terkait dengan ukuran alat kelaminnya.
Atas ulah buruk pendukungnya tersebut, kubu United dengan tegas meminta agar suporter tak lagi bertindak rasis kepada pemainnya, tidak hanya Lukaku.
"Manchester United memiliki sikap tanpa toleransi terhadap nyanyian dan perilaku ofensif. Klub dan pemain sudah jelas meminta diakhiri nyanyiannya. Klub sudah bekerja dengan badan-badan dan kelompok pendukung yang relevan dalam mencoba untuk menghapus perilaku ofensif dan akan melakukan tindakan lebih lanjut terhadap individu jika hal ini berlanjut," tulis United melalui laman resminya.
"Klub sedang dalam diskusi dengan polisi dan telah meminta rekaman CCTV dari Southampton dan akan mencoba untuk mengidentifikasi mereka yang tidak menghormati keinginan pemain (Lukaku) untuk tidak menyanyikan lagunya," lanjut pernyataan tersebut.