x

Hasil Drawing Piala Dunia membuat Arab Saudi Berkesempatan Melakoni Laga Pembuka bersama Rusia

Jumat, 1 Desember 2017 23:30 WIB
Editor: Agus Dwi Witono
Rusia akan bertemu dengan Arab Saudi di laga pembuka Piala Dunia 2018.

Sudah menjadi tradisi jika tim tuan rumah akan melakoni laga pembuka Piala Dunia. Untuk perhelatan Piala Dunia 2018, sudah tentu Rusia yang mendapat kehormatan membuka ajang sepakbola terakbar di dunia ini.

Jadwal untuk Rusia ini sudah siap sejak berbulan-bulan yang lalu. Namun, lawan dari Rusia di laga perdana baru diketahui setelah proses drawing selesai dilakukan, pada Jumat (01/12/17) malam.

Baca Juga

Di antara tiga negara yang bergabung bersama Rusia di Grup A, ternyata Arab Saudi lah yang beruntung mendapat kehormatan melakoni laga perdana bersama Rusia. Arab Saudi sendiri berada di pot 4, sehingga menjadi tim terakhir yang masuk ke Grup A.

Laga perdana Piala Dunia 2018 ini akan dilangsungkan pada 14 Juni 2018 mendatang. Dengan mengambil tempat di Stadion Luzhniki, Moscow. Dengan kata lain, Piala Dunia kini sudah tinggal 195 hari lagi hingga gong sesungguhnya terjadi di laga perdana antara Rusia kontra Arab Saudi.

Piala Dunia 2018Bola Internasional

Berita Terkini