x

Ini Makna Terselubung di Balik Gol Panenka Hazard

Minggu, 3 Desember 2017 09:33 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Eden Hazard, pemain megabintang Chelsea.

Chelsea berhasil mengalahkan tim tamu Newscastle United dengan skor 3-1 di Stamford Bridge dalam laga lanjutan Liga Primer Inggris, Sabtu (02/12/17) malam. Gol dari Eden Hazard (21' dan 74' [P]) dan Alvaro Morata (33') hanya mampu dibalas oleh Dwight Gayle (12').

Baca Juga

Akan tetapi ada hal sangat mencengangkan dari gol penalti yang dicetak oleh Eden Hazard. Dirinya sukses menjadi algojo penalti dengan menggunakan teknik yang diciptakan oleh Antonin Panenka.

Usut punya usut, ternyata tendangan penalti panenka yang dilepaskan Hazard merupakan sebuah penghormatan sekaligus pemberian ucapan ulang tahun yang tersirat kepada legenda sepakbola Antonin Panenka. Panenka sendiri lahir pada 2 Desember 1948.

Panenka sendiri pertama kali menciptakan trik penalti yang melegenda itu, ketika Cekoslowakia berjumpa Jerman Barat di final Euro 1976. Pada laga yang berlanjut ke babak adu penalti itulah, tiba-tiba inisiatif sang legenda melepaskan tendangan tersebut.

Selain itu Panenka juga mengungkapkan kalau teknik tersebut bukan merupakan keberuntungan melainkan hasil buah dari kerja kerasnya selama ini. Dirinya dalam sesi latihan sering mencoba teknik tersebut, hingga akhirnya dikenalkan ke publik.

Bahkan hingga kini teknik legendaris tersebut sering dipakai para pesepakbola dunia ketika mengeksekusi tendangan penalti. Di sisi lain Eden Hazard akhirnya buka suara tentang gol tersebut.

Chelsea 3-1 Newcastle United

"Ketika saya mengambil bola di tangan saya, itu naluri (untuk melakukan panenka)," katanya kepada Sky Sports. "Saya hanya ingin melakukan ini, saya ingin kiper tersebut bergerak ke arah lain, jika tidak, saya dalam masalah."

ChelseaEden HazardNewcastle UnitedLiga Primer InggrisLiga Inggris

Berita Terkini