x

Playmaker Belanda Bidikan Persib Kembali ke Pelukan Bali United

Kamis, 14 Desember 2017 15:16 WIB
Penulis: Muhammad Adiyaksa | Editor: Abdurrahman Ranala

Usai sudah spekulasi masa depan Nick van der Velden. Gelandang serang asal Belanda tersebut memilih memperpanjang kotraknya bersama Bali United.

Pilihan Nick membuat Persib Bandung gigit jari. Sebelumnya, pemain berusia 35 tahun itu disebut-sebut sebagai bidikan nomor satu kesebelasan berjuluk Pangeran Biru tersebut.

Baca Juga

Setelah kembali bergabung, Nick tidak sungkan berbagi alasan bertahan di Bali United. Mantan pemain AZ Alkmaar di Liga Belanda itu terlanjur jatuh hati dengan suporter tim berjuluk Serdadu Tridatu itu.

“Terima kasih suporter. Musim lalu sangat luar biasa untuk saya. Saya bertahan di Bali United. Saya merasa luar biasa. Saya cinta Bali, ini jadi alasan saya kembali,” ungkap Nick pada konferensi pers perkenalan pemain baru Bali United, Kamis (14/12/17).

Nick van der Velden, pemain Bali United.

Membawa Bali United juara Liga 1 2018 adalah tujuan utama Nick. Bahkan, pemain kelahiran Amsterdam, Belanda itu tidak segan-segan merajah tubuhnya dengan tato Serdadu Tridatu.

“Kalau Bali United juara, saya akan membuat tato logo Bali United seperti janji saya sebelumnya,” ungkap Nick.

Pada musim lalu, Nick mengoleksi 27 partai bersama Bali United. Catatan lima gol serta dua assists menjadi sumbangsihnya. 

Bali UnitedLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini