x

Begini Indahnya Tiki-taka Barcelona Saat Pecundangi Real Madrid

Minggu, 24 Desember 2017 23:13 WIB
Penulis: Juni Adi | Editor: Agus Dwi Witono
Selebrasi skaut Barcelona di laga El Clasico

Euforia Real Madrid yang jemawa karena baru saja memenangkan trofi Piala Dunia Antarklub 2017, dirusak oleh Barcelona. Los Blancos dibuat tak berkutik dan pasrah dibantai Barcelona di laga El Clasico, pada Sabtu (23/12/17).

Dalam laga yang berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan Barca itu, ada satu momen yang cukup menakjubkan kala kapten Blaugrana, Andres Iniesta menjadi otak serangan, dengan menampilkan tiki taka sebagai ciri khas permainan Barcelona.

Baca Juga

Berawal dari perebutan bola dengan Luka Modric di sudut lapangan, dirinya mampu menguasai bola dan melakukan kerja sama yang apik dengan Jordi Alba, dan Sergio Busquets.

Padahal, situasi tersebut cukup berbahaya andai bola bisa direbut. Namun, berkat kejeniusannya, Iniesta mampu melakukan kombinasi pass and move, dan berhasil membuat serangan balik untuk tim asal Catalan itu.

Andres Iniesta dan Luka Modric.

Pemain berusia 33 tahun itu sendiri menjadi sosok vital, di lini tengah Barca dalam laga tersebut. Iniesta memberikan permainan yang benar-benar brilian. 

Dengan ketenangannya, pria yang baru saja dinobatkan sebagai Pemain Spanyol Terbaik 2017 versi Marca itu, mampu mengatur tempo permainan Barca, dan membuat Toni Kroos dan Luka Modric tak berkembang.

Real MadridBarcelonaLaLiga SpanyolAndres IniestaEl ClasicoLiga Spanyol

Berita Terkini