x

Pemain Anyar Persija Ini Ternyata Fans Berat Hariono

Sabtu, 6 Januari 2018 15:30 WIB
Editor: Isman Fadil
Pemain Persib Bandung, Hariono.

Septinus 'Hanoman' Alua merupakan pemain yang diboyong Persija Jakarta pada musim ini. Pemain berusia 28 tahun mengikat kontrak selama dua tahun bersama klub berjuluk Macan Kemayoran tersebut.

Pemain kelahiran Wamena, Papua ini menjadi salah satu pilar penting selamatnya Perseru Serui dari ancaman degradasi di kompetisi Liga 1 2017. Hanoman yang dikenal sebagai gelandang pengangkut air ini mengaku sangat mengidolai sosok pemain Persib Bandung, Hariono.

Baca Juga

“Kalau Liga Indonesia, idolaku itu Hariyono. Dia pemain bagus. Kelas sekali. Apalagi dengan rambut gondrongnya. Pokoknya kelas dan mainnya keras. Paling suka aku," ujar Hanoman dilansir dari situs resmi Persija.

Selain Hariono, dia juga pengagum sosok pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso. Saat masih aktif bermain, Gattuso dikenal sebagai sosok gelandang yang keras, lugas, berani, dan tanpa kompromi. Menurut Hanoman, Hariono memiliki karakter yang hampir mirip dengan legenda AC milan tersebut.

Gelandang Perseru Serui, Septinus Alua, terlihat senang lantaran mimpinya untuk bertukar jersey dengan Hariono.

"Nah, kalau Eropa, aku dulu suka melihat mainnya Gatuso AC Milan. Jadi mungkin sekarang gaya main mereka mirip-mirip akulah,” sambungnya.

Meski terlihat sangar, Hanoman mengaku dirinya adalah sosok yang humoris dan senang bercanda. Saking humorisnya dia juga mengaku punya pelawak favorit yakni Azis Gagap.

Septinus Alua dan Gede Widiade.

“Artis idola saya itu Azis Gagap. Gimana ya, ngelihat wajahnya aja sudah ingin tertawa. Lalu ketika ngomong itu gagap-gagap gimana gitu. Itu yang membuat aku tertawa terus kalau lihat dia di layar kaca,” ujar mantan pemain Persiwa Wamena tersebut.  

Septinus Alua sendiri telah resmi direkrut Persija Jakarta untuk kompetisi Liga 1 Indonesia 2018 bersama sesama mantan pemain Perseru Serui yang juga kaptennya di klub tersebut, Arthur Bonai. 

Perseru SeruiPersib BandungPersija JakartaHarionoLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini