Juventus 7-0 Sassuolo: Hattrick Higuain Bawa Bianconeri Rebut Puncak Klasemen
Bermain di kandang sendiri, Juventus langsung sukses mencetak gol cepat di menit ke-9 melalui Akex Sandro. Meneruskan umpan Rugani, Sandro menceploskan bola ke gawang Sassulo lewat sepakan jarak dekat.
Juventus menguasai pertandingan sementara Sassuolo tampak tak berkutik menghadapi tuan rumah. Si Nyonya Tua menggandakan kedudukan menjadi 2-0 di menit ke-24 melalui Sami Khedira, memanfaatkan sepak pojok Sandro, Khedira melepaskan sepakan ke pojok gawang yang tak mampu ditepis kiper Sassuolo.
Juve terus menekan, tiga menit berselang, Kehdira menciptakan gol ketiganya yang mengubah kedudukan menjadi 3-0. Pemain Jerman itu sukses mengkonversi umpan Pjanc dan sepakan mendatarnya kembali merobek jala Sassuolo.
Sassuolo benar-benar kehilangan kendali permainan karena dalam waktu 27 menit merkea sudah tertinggal tiga gol. Tim tamu kembali tak berkutik setelah gol keempat Juventus kembali tercipta di babak pertama lewat Pjanic di menit ke-38, skor 4-0 untuk keunggulan Juve.
Di babak kedua, Juventus nampak bermain lebih rileks mengingat mereka telah unggul 4-0 atas Sassuolo di babak pertama. Juventus kembali menjauhkan kedudukan menjadi 5-0 di menit ke-63 setelah tendangan Gonzalo Higuain di dekat kotak pinalti kembali menjebol gawang tim tamu.
Sassuolo benar-benar dihancurkan oleh Juventus di pertandingan ini. Dua gol tambahan dari Higuain di menit 73 dan 83 membawa Bianconeri sukses memenangkan pertandingan dengan skor fantastis 7-0, striker Argentina itu juga mencetak hattrick di laga ini.
Kemenangan tersebut membawa Juventus merebut posisi puncak klasemen dari tangan Napoli karena mereka unggul dua poin. Napoli baru akan bertanding menghadapi Benevento, Senin (05/02/18) dini hari WIB.
Susunan pemain Juventus vs Sassuolo.
Juventus: Buffon; De Sciglio, Barzagli, Chiellini, Alex Sandro; Khedira, Pjanic, Matuidi; Bernardeschi, Higuain, Mandzukic
Pelatih: Massimiliano Allegri
Sassuolo: Consigli; Lirola, Lemos, Acerbi, Peluso; Missiroli, Magnanelli, Duncan; Berardi, Babacar, Politano
Pelatih: Giuseppe Lachini