x

Rekap Pertandingan Liga Elite Eropa: Arsenal Kalah, Real Madrid Menggila

Minggu, 11 Februari 2018 06:36 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Lanjar Wiratri
Logo Hasil Liga Elite Eropa.

Beberapa pertandingan liga-liga elite Eropa dimainkan pada Sabtu (10/02/18) malam hingga Minggu (11/02/18) dini hari. Di antaranya adalah Ligue 1 Prancis, Liga Primer Inggris, La Liga Spanyol, Bundesliga Jerman, dan juga Serie A Italia.

Kompetisi Liga Primer Inggris pada Sabtu (10/02/18) malam menyajikan Derby London Utara yang mempertemukan Tottenham Hotspur sebagai tuan rumah melawan Arsenal di Stadion Wembley.

Monreal, Koscielny, dan Harry Kane saat sedang berduel.

Bermain dihadapan suporter sendiri, The Lilywhites berhasil meraup kemenangan tipis 1-0 atas The Gunners lewat gol Harry Kane di menit ke-48. Gol sundulan Kane tak mampu dihalau oleh penjaga gawang Meriam London, Petr Cech.

Di pertandingan lain, Everton meraih kemenangan 3-1 atas Crystal Palace. Kemenanagan dua tim tadi juga diikuti oleh Manchester City yang mampu menang meyakinkan dengan skor 5-1 atas Leicester City.

Baca Juga

Bertolak ke Serie A Italia, AC Milan berhasil mengalahkan SPAL dengan skor mencolok 4-0. Akan tetapi di laga lainnya, Lazio malah menelan kekalahan 1-4 atas Napoli.

Sementara itu, di La Liga Spanyol, Real Madrid mampu tampil ganas dengan menghukum tim tamu Real Sociedad dengan skor 5-2. Ronaldo mencetak hattrick di pertandingan ini dan membawa Los Blancos berpesta gol di Santiago Bernabeu.

Megabintang Real Madrid Cristiano Ronaldo.

Kemenangan Real Madrid juga diikuti rival sekotanya Atletico Madrid, yang menang 0-1 dari Malaga. Di pertandingan lain, Villarreal dikandaskan oleh Alaves dengan skor 1-2.

Berikut ini hasil lengkap pertandingan di lima ilga elite Eropa.

Liga Primer Inggris (10-11 Februari)
Tottenham Hotspur 1 - 0 Arsenal
Everton 3 - 1 Crystal Palace
Stoke City 1 - 1 Brighton & Hove Albion
Swansea City 1 - 0 Burnley
West Ham United 2 - 0 Watford
Manchester City 5 - 1 Leicester City

Serie A Italia (10-11 Februari)
SPAL 2013 0 - 4 AC Milan
Crotone 1 - 1 Atalanta
SSC Napoli 4 - 1 Lazio

La Liga Spanyol (10-11 Februari)
Villarreal 1 - 2 Alaves
Malaga 0 - 1 Atletico Madrid
Leganes 0 - 1 Eibar
Real Madrid 5 - 2 Real Sociedad

Bundesliga Jerman (10-11 Februari)
Bayer Leverkusen 0 - 2 Hertha Berlin
Borussia Dortmund 2 - 0 Hamburger SV
Eintracht Frankfurt 4 - 2 FC Cologne
Hannover 96 2 - 1 Freiburg
Hoffenheim 4 - 2 Mainz 05
Bayern Munchen 2 - 1 Schalke 04

Ligue 1 Prancis (10-11 Februari)
Toulouse 0 - 1 Paris Saint-Germain
Angers 0 - 4 AS Monaco
Bordeaux 3 - 2 Amiens
Dijon 3 - 2 Nice
Guingamp 0 - 0 Caen
Metz 0 - 1 Montpellier

Real MadridArsenalManchester CityLaLiga SpanyolSerie A ItaliaBundesliga JermanBayern MunchenAC MilanParis Saint-GermainTottenham HotspurNapoliBorussia DortmundLigue 1 PrancisLiga Primer InggrisBola Internasional

Berita Terkini