Munchen Siap Bajak Si Jenius Milik Tottenham Hotspur
Tak dapat dipungkiri jika sejak musim 2014/15 lalu, Tottenham Hotspur secara tak terduga mampu menjadi pesaing Liga Primer Inggris.
Tidak hanya itu, mereka juga mampu berbicara banyak di kancah Eropa di pentas Liga Champions.
Salah satu hal yang paling terlihat dalam waktu dekat ini adalah ketika Spurs menghantam Real Madrid dengan skor telak 3-1 pada babak grup Liga Champions 2017/18.
Tak heran hal ini membuat klub raksasa Bundesliga Jerman, Bayern Munchen tertarik untuk merekrut salah satu sosok yang dianggap jenius dalam kubu tim London Putih tersebut. Siapakah orang itu?
- Nasib Son Heung-min Bersama Tottenham Hotspur Ditentukan di Indonesia
- Tahun Depan, Tottenham Hotspur Terancam Ditinggal Son Heung-min
- Frustrasi, Tottenham Siap Bajak Gelandang Berbakat Barcelona
- Buffon Mengaku Santai Hadapi Tottenham
- 6 Pemain Calon Perusak Dominasi Messi dan Ronaldo dalam Meraih Ballon d'Or
1. Sang Peracik Taktik
Dia adalah pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino yang harus diakui kehebatannya dalam meracik taktik untuk tim besutannya.
Beredar laporan dari media Jerman, Bild yang mengatakan jika The Bavarians siap untuk mendatangkan pria Argentina tersebut untuk menggantikan peranan dari pelatih mereka saat ini Jupp Heynckes.
2. Jupp Heynckes Kembali Pensiun
Pada tahun 2013, pelatih asal Jerman ini memutuskan untuk pensiun usai membawa Munchen mencatatkan quadruple atau tiga gelar di musim 2012/13, yakni Bundesliga Jerman, DFB Pokal, serta Liga Champions. Sebelumnya, ia juga sukses mempersembahkan gelar Piala Super Jerman.
Pada awal musim 2017/18 atau tepatnya kurang lebih baru dua bulan kompetisi berjalan, Heynckes kembali dipercaya menjadi pelatih untuk menggantikan peranan dari Carlo Ancelotti yang dianggap memberikan hasil kurang memuaskan.
3. Punya Kandidat Lain
Agar tak sakit hati mendapat penolakan dari Pochettino, Die Roten juga punya kandidat lain, yaitu mantan pelatih klub rival mereka, Thomas Tuchel yang pernah menangani Borussia Dortmund.
Sejak ia memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya bersama Dortmund pada akhir musim 2015/16, hingga saat ini pelatih asal Jerman ini tidak melatih klub alias menganggur.
Tidak heran jika Munchen juga siap menjadikan Tuchel kandidat pelatih mereka, andai Pochettino menolak tawaran dari mereka.