AC Milan 0-0 Inter Milan: VAR Anulirkan Gol Mauro Icardi
Pekan ke-27 Serie A Italia menghadirkan pertandingan derbi antara AC Milan melawan Inter Milan di Stadio San Siro. Laga tersebut berlangsung pada Rabu (04/04/18) malam.
Partai bergengsi ini harus puas berkesudahan tanpa gol alias 0-0. Bahkan gol dari kapten Inter Milan Mauro Icardi dianulir oleh wasit usai melihat Video Assistant Referee (VAR).
1. Babak Pertama
Sejak peluit panjang dibunyikan wasit, pertandingan kedua tim sangat menarik. Sebab terjadi jual beli serangan berbahaya ke gawang lawan.
Bahkan tim tuan rumah Inter Milan sempat mengancam lewat serangan yang dibangun oleh Perisic dan Icardi. Namun sayang bola masih belum menemui sasaran.
AC Milan sendiri sempat mendapat peluang emas dari sundulan Leonardo Bonucci pada menit ke-22. Akan tetapi tandukannya itu bisa diamankan oleh kiper Handanovic. Skor masih sama kuat 0-0.
Inter Milan sendiri sempat membuka keunggulan melalui gol yang dilesakkan oleh sang kapten Mauro Icardi pada menit ke-40. Akan tetapi gol tersebut dianulir oleh wasit, usai menggunakan teknologi VAR.
Hingga peluit panjang dibunyikan skor untuk kedua tim masih kacamata alias 0-0.
2. Babak Kedua
Usai jeda turun minum, permainan kedua tim masih sama seperti babak pertama. Dimana mereka melakukan jual beli serangan berbahaya.
Akan tetapi selang 10 menit berlangsungnya babak kedua, Inter Milan tampak mengambil alih permainan. Mereka pelan-pelan mulai menguasai lini tengah demi membendung serangan AC Milan.
Bahkan pada menit ke-65 Icardi berhasil membuat peluang emas. Namun sayang usahanya gagal sebab masih bisa dibendung oleh kiper Gianluigi Donnarumma.
Bahkan hingga akhir-akhir pertandingan pun, permainan kedua tim tetap bermain terbuka. Tetapi tak ada gol yang tercipta pada laga tersebut. Sehingga AC Milan dan Inter Milan harus puas berbagi angka.
3. Susunan Pemain
AC Milan (4-3-3); Donnarumma; Calabria, Bonucci, Romagnoli, Rodriguez; Kessie, Montolivo, Bonaventura; Suso, Cutrone, Calhanoglu.
Inter Milan (4-2-3-1); Handanovic; Joao Cancelo, Skriniar, Joao Miranda, D'Ambrosio; Gagliardini, Brozovic; Candreva, Rafinha, Perisic; Mauro Icardi.