x

Kunci Tiket Playoff, Klub Ezra Walian Buka Peluang Tembus Kasta Sepakbola Tertinggi Belanda

Minggu, 29 April 2018 11:52 WIB
Editor: Lanjar Wiratri
Ezra Walian.

Almere City sukses mengunci satu tiket terakhir di babak playoff. Klub yang diperkuat oleh striker naturalisasi Indonesia, Ezra Walian, itu akan berjibaku dengan klub-klub di Jupiler League (liga divisi dua Belanda) untuk lolos ke Eredivisie alias liga kasta tertinggi di Negeri Kincir Angin tersebut.

Baca Juga

Selain Almere, NEC, De Graafschap, Telstar, FC Emmen, SC Cambuur, MVV Maastricht dan FC Dordrecht sudah memenuhi syarat untuk melaju ke babak playoff. Sementara Almere yang menghuni peringkat 9 klasemen akhirnya mendapatkan satu tiket di babak playoff.


1. Babak Playoff Jupiler League

Ezra Walian dalam laga Almere City kontra Jong AZ.

Dilansir dari laman media Belanda, AD, babak playoff Jupiler League akan mulai bergulir pada 1 Mei 2018 mendatang. Empat klub di peringkat terendah yang berlaga di babak playoff yakni FC Dordrecht, SC Cambuur, Almere City, dan MVV Maastricht, akan bertemu satu sama lain.

Pemenang dari laga tersebut akan menghadapi peringkat 16 dan 17 Eredivisie yang mana merupakan zona degradasi di babak selanjutnya.


2. Dua Klub Dapat Jatah ke Eredivisie

Eredivisie

Sementara itu, empat tim yang berada di peringkat atas juga akan bersaing satu sama lain. Nantinya dua klub pemenang di garis atas dan garis bawah atau peringkat 16 dan 17 Eredivisie akan bertemu dan dua klub pemenang lah yang berhak menembus atau bertahan di kasta sepakbola tertinggi Belanda tersebut.


3. Ezra Walian

Ezra Walian kembali menjadi starter saat Almere City tahan FC Dordrecht.

Ezra sendiri tak terlalu banyak mendapat kesempatan bermain di Almere City. Striker 20 tahun itu tercatat hanya bermain sebanyak 14 kali dari 38 laga Almer di Jupiler League musim ini.

Sedangkan sisanya, Ezra Walian tercatat 17 kali berada di bench pemain dan dua kali diturunkan sebagai pemain pengganti.

Eredivisie BelandaBola InternasionalEzra WalianLiga BelandaAlmere City

Berita Terkini