Prediksi La Coruna vs Barcelona: Menanti Pesta Pora Blaugrana
Deportivo La Coruna akan segera menjamu Barcelona di Estadio Municipal de Riazor pada Senin (30/04/18) di laga lanjutan pekan ke-35 La Liga Spanyol.
Laga melawan Barcelona akan menjadi pekerjaan terberat yang akan dihadapi oleh La Coruna, mengingat mereka kini menjadi klub papan bawah.
La Coruna kini menduduki zona degradasi pada posisi ke-18 dengan raihan 28 poin saja sepanjang laga musim ini. Tentu akan menjadi pekerjaan besar bagi mereka untuk mampu mengalahkan jawara La Liga musim ini tersebeut.
Adrian Lopez dipastikan akan tetap memperkuat La Coruna saat melawan Blaugrana meski kakinya mengalami luka. Ia akan bersama dengan Lucas Perez berada di lini serang La Coruna.
Keduanya akan berhadapan dengan bintang Barcelona, Lionel Messi dan Luis Suarez, yang dipasangkan oleh Velverde untuk memperkuat lini serang mereka.
Iniesta, yang baru saja memutuskan pensiun usai musim ini, diprediksi akan bermain di sayap kiri. Sedangkan Phillipe Coutinho dipastikan akan menduduki posisi sayap kanan.
Player to Watch
Luisinho (Deportivo La Coruna)
Bek asal Portugal tersebut masih menjadi andalan bagi Lan Coruna untuk menjegal lawan mereka. Sepanjang memperkuat La Coruna, Luisinho sendiri baru mampu menghasilkan satu gol bagi klubnya tersebut.
Lionel Messi (Barcelona)
Messi masih menjadi bintang kebanggaan yang dimiliki oleh Barcelona. Ketajamannya dalam memanfaatkan kesempatan untuk mencetak angka secara langsung tanpa umpan serta kemampuannya melewati pertahanan lawan patut diwaspadai oleh La Coruna nanti.