x

Kecanduan Game, Courtois Pakai Sarung Tangan Bergambar 'Fortnite'

Minggu, 13 Mei 2018 13:33 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala
Thibaut Courtois, kiper Chelsea.

Demam video game bernama Fortnite tengah melanda dunia. Para pesepakbola terkenal pun tak ketinggalan ikut memainkan game Fortnite. 

Salah satunya adalah penjaga gawang Chelsea dan Timnas Belgia, Thibaut Courtois. 

Baca Juga

1. Sarung Tangan

Sarung tangan baru Thibaut Courtois.

Dalam sesi latihan Chelsea sebelum bertanding melawan Newcastle, Courtois kedapatan mengenakan sarung tangan baru. Sarung tangan tersebut bergambar salah satu karakter di game Fortnite. Game yang sedang ia mainkan. 

Courtois berharap, sarung tangan barunya itu membawa keberuntungan jika ia kenakan kala menghadapi Newcastle. Dan sekaligus membawa harapan agar Chelsea lolos ke Liga Champions musim depan. 


2. Pemain Lain

Selebrasi ala game Fortnite Antoine Griezmann.

Selain Courtois, banyak pesepakbola terkenal lain yang memainkan game Fortnite. Salah satunya adalah gelandang Tottenham, Delle Alli yang secara rutin memainkan game itu sambil melakukan live streaming di platform Twitch. 

Rekan setim Courtois, Cesc Fabregas, juga diketahui memainkan game ini. Penyerang Atletico Madrid Antoine Griezmann yang juga memainkan game ini bahkan melakukan selebrasi ala game Fortnite kala mencetak gol di Liga Europa melawan Arsenal. 


3. Langkah Chelsea

Logo Chelsea.

Chelsea membutuhkan kemenangan melawan Newcastle untuk lolos ke Liga Champions. Selain itu, nasib Chelsea juga ditentukan oleh laga Liverpool melawan Brighton. 

Jika Liverpool kalah, maka Chelsea akan finish di posisi ke-4 dan lolos ke Liga Champions. 

ChelseaAntoine GriezmannCesc FabregasThibaut CourtoisLiga Primer InggrisLiga Inggris

Berita Terkini