x

Pelatih PSM Makassar Anggap Persib Bandung Berbeda dengan Tim Lain

Selasa, 22 Mei 2018 18:28 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Isman Fadil
Latihan Persib di bulan Ramadan.

PSM Makassar bakal melakoni laga tandang pekan ke-10 Liga Indonesia 2018. Tim Juku Eja akan menantang Persib Bandung, Rabu (23/05/18) malam besok.

Baca Juga

1. Lawan Berbeda

Robert Rene Alberts dalam konferensi pers jelang laga Persib vs PSM.

PSM Makassar diharapkan bisa bermain spartan melawan tim yang kini menghuni papan tengah klasemen sementara Liga 1 Indonesia. Meski demikian pelatih PSM, Robert Rene Alberts mengakui jika pertandingan melawan Persib Bandung cukup berbeda dari yang lain.

"Saya harap begitu (bermain spartan) tapi ini pertandingan berbeda. Kita akan main di Bandung yang tentu sangat berbeda," ujarnya.


2. Keuntungan Persib

Pemain Persib berlatih di bulan Ramadan.

Pelatih yang sempat menangani Arema ini menambahkan, menjelang pertandingan tersebut tim Persib memiliki keuntungan dari segi persiapan. Pasalnya, laga tandang menghadapi Persebaya Surabaya batal digelar pada 19 Mei, karena masalah kemanan. 

Sedangkan di tanggal yang sama, PSM harus melakoni pertandingan kandang menghadapi Borneo FC. Selain itu pasukannya harus menempuh perjalanan menuju Bandung, sehingga masa recovery anak asuhnya sangat singkat.

"Keuntungan ada di kubu Persib. Mereka punya waktu untuk beristirahat dan mempersiapkan diri, juga beradaptasi memasuki bulan puasa," ucap Rene Alberts.

"Kita hanya punya waktu istirahat satu hari, lalu harus berangkat dari Makassar kemarin dan tidak ada penerangan langsung ke sini," jelasnya.


3. Bawa Empat Mantan Pemain Persib

Ferdinand Sinaga

Melawan Persib Bandung, tim Juku Eja membawa empat mantan pemain Maung Bandung. Mereka adalah, Abdul Rahman, Zulham Zamrun, Zulkifli Syukur dan Ferdinand Sinaga.


4. Peforma Menanjak

PSM Makassar vs Borneo FC.

PSM Makassar tengah dalam trend positif. Saat ini mereka berada di peringkat kedua klasemen sementara. Meski demikian, torehan poin yang mereka kumpulkan sama dengan pemuncak klasemen, Persipura Jayapura. Tim Juku Eja hanya kalah produktifitas gol.

Sementara Persib Bandung masih bertengger di papan tengah hingga pekan ke-10. Tepatnya, di peringkat ke-12 dengan koleksi 11 poin. Kendati demikian, tim besutan Mario Gomez ini masih menyisakan dua laga tunda.

Persib BandungPSM MakassarRobert Rene AlbertsLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini