Jelang Kick Off PSM vs Madura United, Panpel Perluas Area Salat Tarawih
Panpel pertandingan kembali akan menggelar salat isya dan tarawih berjamaah di kawasan Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, sebelum kick off PSM Makassar melawan Madura United, pada pekan ke-11 Liga 1, Rabu (30/05/18).
Salat berjamaah sebelum kick off pertandingan sudah dilakukan pihak panitia pada laga melawan Borneo FC beberapa waktu lalu. Kegiatan ini disambut positif sejumlah pihak.
1. Panpel PSM Tambah Area Sholat Tarawih
Oleh karena itu, pihak panitia pelaksana berencana menambah area salat berjamaah di halaman Stadion Andi Mattalatta. Itu dilakukan untuk mengakomodasi permintaan suporter yang antusias melaksanakan ibadah sebelum menonton pertandingan PSM Makassar.
"Melihat kondisi dan antusiasme penonton yang ikut tarawih pada pertandingan sebelumnya, maka untuk laga ini kami akan lakukan perluasan area. Sehingga semakin banyak penonton yang ikut melaksanakan tarwih bersama," ujar ketua Panpel PSM Makassar, Yahya Sirajuddin, kepada INDOSPORT, Rabu (30/05/18).
2. Sholat Tarawih untuk Para Pendukung PSM Makassar
Yahya menjelaskan bahwa tujuan utama menggelar salat berjamaah di kawasan stadion ini agar para suporter tidak khawatir terlambat melihat aksi, Marc Klok dkk melawan Madura United.
"Tujuannya lebih kepada menyiapkan sarana untuk ibadah agar memudahkan penonton melaksanakan tarwih dan langsung memasuki stadion tanpa ada keraguan untuk terlambat tiba di tribun," jelasnya.
3. Peringkat PSM dan Madura United
PSM dan Madura sama-sama berpotensi merangsek ke peringkat atas klasemen sementara Liga 1 Indonesia.