x

Fabregas: Ada Bagusnya Rasa Panik Dimiliki Negara Unggulan di Piala Dunia 2018

Sabtu, 23 Juni 2018 09:19 WIB
Editor: Yohanes Ishak
Cesc Fabregas, playmaker Chelsea.

Playmaker Chelsea, Cesc Fabregas menilai ada nilai positif yang dapat diambil beberapa negara unggulan di Piala Dunia 2018 yang sempat gagal meraih kemenangan pada laga perdana mereka.

Pemain yang tidak dipanggil oleh Timnas Spanyol ini mengakui jika Negara-negara tersebut, seperti Portugal, Brasil, dan juga negara asalnya sendiri yang sempat gagal meraih kemenangan telah membuktikan nilai positif yang ia maksud.

Pada awal pertandingan, ketiga Negara itu gagal meraih kemenangan, namun pada akhirnya berhasil memetik poin penuh pada laga kedua.

Sedangkan Argentina yang juga belum meraih kemenangan masih memiliki kesempatan terakhir sambil berharap keajaiban pada laga pamungkas kala melawan Nigeria.

Sementara sang juara bertahan, Jerman masih memiliki kesempatan untuk meraih kemenangan saat melawan Swedia pada pertandingan kedua mereka di Grup F.

Baca Juga

1. Memanfaatkan Rasa Takut

Skuat Spanyol di Piala Dunia 2018.

Mantan penggawa Arsenal dan Barcelona ini mengatakan jika negara-negara unggulan yang sempat gagal meraih kemenangan pada laga awal dapat memanfaatkan rasa takut gagal melaju ke babak 16 besar dengan menjadi lebih termotivasi untuk menjalankan pertandingan selanjutnya.

Hal ini ia ungkapkan berdasarkan pengalamannya saat membela Timnas Spanyol di Piala Dunia 2010. Kala itu, mereka yang menyandang status juara Eropa secara tak terduga harus menelan kekalahan dari Chile pada laga pembuka Grup H.

“Saat melawan Chile dimulai, itu sangat menegangkan. Saya berada di bangku cadangan dan bisa melihat semua pemain terlihat cemas, tapi kami juga berusaha tetap tenang dan itu mungkin karena pengalaman kami,” tandasnya kepada BBC.

“Bicara tekanan, sebenarnya tidak terlalu banyak untuk kami setelah pertandingan dimulai dan saat kami bermain, yang terjadi secara alami adalah kami berpikir kami harus bermain sebagaimana yang kami tahu,” lanjutnya.


2. Jerman Harus Tetap Tenang

Pemain Jerman usai kalah dari Meksiko di Piala Dunia 2018.

“Hal yang sama juga harus dilakukan oleh Jerman saat lawan Swedia nanti dan dalam beberapa bagian, mereka harus tetap tenang dan tidak boleh panik. Mereka harus berpikir ‘jangan takut, kami bisa memenangkan pertandingan satu ini’.”

“Karena jika berpikir seperti itu, meski ada bukan berarti mereka akan mendapatkan kemenangan, namun setidaknya membuktikan mereka telah siap,” tambahnya.


3. Ada Untungnya dari Rasa Panik

Tim-tim Piala Dunia 2018.

“Terkadang, ada bagusnya juga ada rasa sedikit panik, apalagi buat tim-tim unggulan seperti, Jerman, Spanyol, Argentina, dan Brasil yang semuanya gagal meraih kemenangan pada laga pembuka mereka.”

“Ini bisa jadi ada sisi positif yang membuat mereka merasakan adanya tekanan dan membuat mereka selalu berpikir lain kali harus melakukan yang lebih baik dan merasa jika tidak melakukan yang terbaik, maka Anda pulang,” tutupnya.

Berikut jadwal lengkap siaran langsung Piala Dunia 2018 hari ini:

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

SpanyolArgentinaJermanPortugalChelseaBrasilCesc FabregasPiala Dunia 2018Bola Internasional

Berita Terkini