x

Hasil Pertandingan Piala Dunia 2018 Jerman vs Swedia: Toni Kroos!

Minggu, 24 Juni 2018 03:01 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Marco Reus merayakan golnya ke gawang Swedia.

Jerman melawan Swedia dalam laga kedua penyisihan Grup F Piala Dunia 2018 di Stadion Fisht, Sochi, Minggu (24/06/18). 

Laga ini menjadi kesempatan besar bagi Swedia untuk mengamankan tiket ke babak 16 besar. Meski begitu, Jerman tentunya juga mengincar 3 poin usai kalah dari Meksiko di laga perdana.

Baca Juga

1. Babak Pertama

Kiper Jerman, Manuel Neuer saat gawangnya kebobolan oleh Ola Toivonen.

Babak pertama dimulai, dengan Jerman langsung memiliki peluang pada menit ke-3 saat Draxler yang tanpa penjagaan mendapat bola di kotak penalti. Sayang sepakan jarak dekatnya masih bisa diblok oleh bek Swedia, Granqvist.

Menit ke-12, giliran Swedia yang berhasil mengancam pertahanan Jerman. Tapi Marcus Berg yang mendapat bola, mendapat penjagaan ketat dengan diapit oleh Jerome Boateng dan Manuel Neuer, dia pun gagal memaksimalkan peluang tersebut.

Laga berjalan dengan cukup membosankan, di mana Jerman masih terlihat rapuh di lini pertahanan. Beberapa kali, mereka sempat melakukan kesalahan.

Kesalahan yang kesekian kali akhirnya berakibat gawang Jerman kebobolan, pada menit ke-32, saat Toivonen dengan baik mengakhiri umpan Claesson dengan sebuah gol. Dia mencongkel bola dan melewati kepala Neuer.

Jerman beberapa kali berusaha untuk membongkar pertahanan solid Swedia, namun mereka masih terus-terusan membuang-buang peluang. Hingga babak pertama berakhir, keunggulan 1-0 bertahan untuk Swedia atas Jerman.


2. Babak Kedua

Usai mencetak gol untuk Jerman, Marco Reus langsung mengambil bola dari gawang Swedia.

Baru saja babak kedua, Jerman tiba-tiba mencetak gol perdananya di Piala Dunia 2018, saat menit baru menunjuk ke-48. Kali ini, Marco Reus yang mencetak gol memanfaatkan kemelut di depan gawang Swedia.

Sejak mencetak gol tersebut, skuat Jerman tiba-tiba berubah menjadi lebih beringas, sangat kontras dengan permainan mereka di babak pertama. Mulai panas!

Hingga pada menit ke-68, Der Panzer hampir membalikkan kedudukan. Saat Boateng mengangkat bola ke kotak penalti Swedia yang langsung diteruskan oleh Mario Gomez di mulut gawang Olsen. Tapi wasit menganggap sang striker berada di posisi offside.

Kartu merah. Jerman harus bermain dengan 10 orang usai Boateng mendapat kartu merah pada menit ke-82, karena pelanggaran keras kepada Berg. Semenit kemudian, Neuer berhasil meninju bola yang hampir saja berakibat gol untuk Swedia.

Kekurangan jumlah pemain, tidak mengendurkan tensi permainan Jerman. Menit ke-88, Gomez hampir mencetak gol kemenangan untuk negaranya, sayang, kiper Swedia masih sempat menepis bola ke atas gawang.

Pada injury time menit ke-2, Jerman sedikit lagi mencetak gol! Kali ini dari tendangan luar kotak penalti yang dilepaskan Julian Brandt yang menghantam tiang gawang Swedia. Beruntung sekali Swedia!

Injury time menit ke-5, akhirnya terjadi gol yang ditunggu-tunggu oleh Jerman. Kali ini, datang dari sepakan bebas Toni Kroos melengkung indah dari sisi kiri kotak penalti. Tak lama dari gol tersebut, laga pun berakhir, 2-1 untuk Jerman.


3. Susunan Pemain Pertandingan Piala Dunia 2018: Jerman vs Swedia

Jerman vs Swedia

Berikut susunan pemain kedua tim, Jerman vs Swedia:

Berikut jadwal pertandingan Piala Dunia 2018:

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

JermanSwediaPiala DuniaPiala Dunia 2018Bola InternasionalPrediksi dan Cuplikan Gol Piala Dunia 2018Best Moment Piala Dunia 2018

Berita Terkini