x

Piala Dunia 2018: Juara Grup G, Akan Ditentukan oleh Poin Fair Play?

Kamis, 28 Juni 2018 15:14 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala
Grup G Piala Dunia 2018: Belgia, Inggris, Panama, Tunisia.

Jumlah poin, selisih gol, dan jumlah gol menjadi hal paling utama dalam menentukan negara yang lolos ke babak 16 besar di Piala Dunia 2018. Contohnya adalah di Grup B dan dan Grup F. 

Di Grup B, Spanyol dan Portugal memiliki poin sama yaitu 5 poin. Keduanya juga memiliki selisih gol yang sama, yaitu +1. Namun Spanyol berhak melaju ke babak 16 besar dengan status juara Grup B karena unggul jumlah gol. Spanyol mencetak 6 gol, sedangkan Portugal hanya mencetak 5 gol. 

Di Grup F, Swedia dan Meksiko memiliki poin yang sama yaitu 6 poin. Namun Swedia memiliki selisih gol +3, sedangkan Meksiko -1.

Di Piala Dunia 2018, kemungkinan akan terjadi satu hal unik untuk menentukan posisi juara grup. Hal ini mungkin akan terjadi di Grup G. 

Baca Juga

1. Poin Fair Play

Klasemen Sementara Grup G Piala Dunia 2018.

Poin Fair Play adalah aturan ke-7 dalam peraturan FIFA untuk menentukan tim yang lolos ke babak 16 besar. 

1. Jumlah Poin

2. Selisih Gol

3. Jumlah Gol

4. Head to Head Poin

5. Head to Head Selisih Gol

6. Head to Head Jumlah Gol

7. Poin Fair Play

Jumlah kartu yang diterima dalam pertandingan selain merugikan tim saat pertandingan berlangsung, juga akan merugikan tim jika skema ini terjadi. Karena kartu yang diterima akan menjadi penentu dalam hal ini. 

- Kartu Kuning Pertama: Minus 1 Poin

- Kartu Merah Tidak Langsung atau Kartu Kuning Kedua: Minus 3 Poin

- Kartu Merah Langsung: Minus 4 Poin

- Kartu Kuning Kemudian Kartu Merah Langsung: Minus 5 Poin

8. Undian oleh Panitia Penyelenggara Piala Dunia FIFA


2. Inggris vs Belgia

Prediksi Inggris vs Belgia.

Jika laga Inggris vs Belgia berakhir imbang, maka poin fair play akan menentukan juara Grup G. Pasalnya, Inggris dan Belgia memiliki poin yang sama, yaitu 6 poin. 

Selisih gol kedua tim adalah +6, dan jumlah gol yang telah dicetak oleh kedua tim adalah 8 gol. Jika laga berakhir imbang (katakanlah 0-0 atau 1-1), maka penentuan juara Grup G akan ditentukan oleh poin fair play. 

Dan Inggris saat ini masih lebih unggul dalam poin fair play. Inggris baru menerima 2 kartu kuning, sedangkan Belgia sudah mengoleksi 3 kartu kuning. 


3. Inggris Juara Grup G

Sambil bersenda gurau, Timnas Inggris lakukan sesi latihan.

Jika semua hal diatas terjadi, dan tak ada penambahan kartu dalam laga Inggris vs Belgia, maka Timnas Inggris dipastikan akan menjadi juara Grup G. Inggris akan melawan runner up dari Grup H. 

Berikut Tim-tim yang Telah Lolos ke 16 Besar Piala Dunia 2018:

Ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

InggrisBelgiaPiala Dunia 2018Bola InternasionalSerba-Serbi Piala Dunia 2018

Berita Terkini