x

Kapten PSM Diusir Saat Lawan Persija, Ini Komentar Rene Alberts

Sabtu, 7 Juli 2018 14:44 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Arum Kusuma Dewi

Hasil imbang 2-2 PSM Makassar melawan Persija Jakarta diwarnai kartu merah. Sang kapten PSM, Hendra Wijaya diusir keluar lapangan pada babak kedua.

Big Match Persija Jakarta menjamu PSM Makassar berlangsung ketat sepanjang laga. Duel-duel keras antar pemain tersaji dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (06/07/18) tadi malam.

Laga baru berjalan 12 menit misalnya, gelandang box to box PSM Makassar, Marc Klok sudah harus menerima kartu kuning. 

Baca Juga

TOP 5 NEWS INDOSPORT: PUTERA MENPORA KENA BOGEM, KETUA PSSI JADI GUBERNUR


1. Legawa Dapat Kartu Merah

Pertandingan Persija Jakarta vs PSM Makassar, di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (06/07/18).

Tak sampai di situ. Saat Juku Eja tertinggal 2-1 dari Persija pada babak kedua, Kapten PSM Makassar, Hendra Wijaya terpaksa harus menerima kartu kuning kedua setelah melakukan pelanggaran keras terhadap Riko Simanjuntak.

Pelatih kepala PSM, Robert Rene Alberts menilai keputusan wasit tersebut sudah tepat. Hendra memang dinilai melakukan pelanggaran keras.

"Kami mendapat kartu merah. Tidak ada yang perlu diperdebatkan. Itu keputusan bagus dari wasit," kata Robert dalam sesi konferensi pers, Jumat (06/07/18).


2. Gol Piala Dunia

Steven Paulle dalam konferensi pers usai laga Persija Jakarta vs PSM Makassar.

Meski demikian, PSM Makassar yang harus bermain dengan 10 orang tetap mampu memberikan perlawanan terhadap tuan rumah. Tim Juku Eja mampu menyamakan kedudukan di menit-menit akhir melalui gol salto bek PSM, Steven Paulle.

Baca Juga

"Kekuatan dari tim ini adalah bisa menahan gempuran tim Persija. Di mana pada akhirnya kita menyamakan kedudukan dengan gol berkelas Piala Dunia dari Steven Paulle," bebernya.

"Kita tidak melihat banyak gol seperti ini di Liga. Dia (Steven Paulle) latihan untuk gol tersebut," tambah Robert sembari tertawa.

Berikut Jadwal Babak Perempatfinal Piala Dunia 2018:

Ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

Persija JakartaPSM MakassarHendra WijayaLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini