x

Tinggalkan Sriwijaya, Hamka Putuskan Gabung Arema FC

Jumat, 13 Juli 2018 14:45 WIB
Penulis: Wahyu Septiana | Editor: Arum Kusuma Dewi
Hamka Hamzah resmi kembali ke Arema FC.

Kabar mengejutkan datang dari salah satu klub asal Jawa Timur, Arema FC. Pemain bertahan senior, Hamka Hamzah memutuskan untuk bergabung dengan Arema FC di putaran kedua Liga 1 2018.

Hamka sendiri bukanlah nama baru bagi publik sepak bola Malang. Pasalnya, pemain berusia 34 tahun tersebut pernah memperkuat Arema FC di musim kompetisi 2016/17. Bergabungnya Hamka ke Arema sendiri diyakini akan memperkuat lini pertahanan skuat Singo Edan.

Baca Juga

TOP 5 NEWS INDOSPORT: PUTERA MENPORA KENA BOGEM, KETUA PSSI JADI GUBERNUR


1. Resmikan Hamka

Arema FC gelar jumpa pers kenalkan pemain anyarnya Hamka Hamzah.

Kepastian bergabungnya Hamka ke Arema diketahui setelah manajemen Arema FC memperkenalkan sang pemain di kantor Arema FC Jalan Mayjen Pandjaitan, Kota Malang pada (13/07/18).

“Di Jumat yang barokah ini resmi kami perkenalkan kembali, mantan kapten Arema di liga 2016, Hamka Hamzah,” ungkap general manager Arema FC, Ruddy Widodo seperti dikutip dari laman resmi klub.


2. Alasan Pindah

Rahmad Darmawan, Hamka Hamzah dalam jumpa pers.

Hamka menyampaikan bahwa kepergiannya dari Sriwijaya tak lebih dari proses kepindahan di jendela transfer pada umumnya. Ia juga berpesan tak ada pihak yang harus disalahkan atas kepergiannya.

"Tim ini sudah menjadi keluarga sendiri. Tidak perlu ada yang disalahkan, karena sepak bola sekarang ini adalah profesional, di mana transfer window, pembelian-pembelian pemain itu hal yang wajar," ujarnya dalam video di Instagram pribadinya. 


3. Sering Pindah Klub

Hamka Hamzah (Arema FC) pemain belakang optimisme tinggi dalam menatap musim kompetisi baru.

Hamka Hamzah tergolong pemain yang kerap pindah tim di setiap musimnya. Sepanjang karier profesionalnya, ia telah membela 11 klub, termasuk Sriwijaya FC. Di masa jayanya, ia terkenal sebagai bek tangguh di Persija Jakarta dan juga Mitra Kukar. 

Hamka juga pernah menjadi pilihan utama di barisan belakang Timnas Indonesia. Total, ia pernah membela timnas sebanyak 31 kali. 

Berikut Dua Tim yang Berhasil Masuk ke Babak Final Piala Dunia 2018:

Ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

Bursa TransferHamka HamzahSriwijaya FCAremaLiga IndonesiaArema FCLiga 1

Berita Terkini