x

Lawan PSIS, Persipura Belum Pasti Didampingi Pelatih Baru

Minggu, 15 Juli 2018 16:53 WIB
Penulis: Sudjarwo | Editor: Isman Fadil
Pelatih Baru Persipura, Amilton Silva de Olivera (kaos biru) bersama agennya, Gabriel Budi (kiri) dan Direktur Persipura, Herald, media officer Persipura, Bento Madubun.

Pelatih baru Persipura asal Brasil, Amilton Silva de Olivera belum bisa dipastikan mendampingi Persipura pada laga kandang kontra PSIS Semarang, Rabu (18/07/18) mendatang.

Pasalnya, seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, proses administrasi pelatih yang pernah menukangi Persipura U-21 itu belum juga rampung.

Hal tersebut sempat diungkapkan Sekretaris Umum Persipura Jayapura, Rocky Bebena yang menyebutkan bahwa kemungkinan Amilton akan menjalani tugasnya mendampingi Boaz Salossa dan kolega sebelum putaran pertama berakhir.

Baca Juga

"Jika prosesnya cepat mudah-mudahan sebelum putaran kedua digelar, Amilton sudah bisa mendampingi Persipura. Karena dia datang pas sudah dipenghujung putaran pertama," ujar Rocky, berapa waktu lalu.

Senada dengan Rocky, asisten Pelatih Persipura, Tony Ho juga menjelaskan yang sama saat ditanyakan sejumlah wartawan usai laga kontra PSMS Medan. Ho menjelaskan jika pelatih Brasil tersebut masih menanti proses administrasinya selesai.

"Kemungkinan belum bisa, sambil menanti proses administrasinya," kata Ho.

Amilton sendiri, memang sudah menjalani tugasnya sebagai pelatih, namun hanya sebatas latihan dan belum di pertandingan resmi.

Baca Juga

Sementara itu, sampai dengan berita ini dimuat, pihak Persipura sendiri belum bisa dikonfirmasi terkait Amilton yang kapan akan mulai bertugas mendampingi Persipura di kompetisi Liga 1 2018. 

Berikut Laga Final Piala Dunia 2018

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

Persipura JayapuraPSIS SemarangLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini