Berakhir Sia-sia, Ini 5 Bukti Kehebatan Ozil untuk Timnas Jerman
FOOTBALL265.COM - Mesut Ozil akhirnya mengeluarkan pernyataan mengejutkan dirinya pensiun dari Timnas Jerman saat masih berusia 29 tahun, Senin (23/07/18) dini hari tadi. Banyak yang terkejut dengan keputusan pensiun gelandang Arsenal itu.
Eks gelandang Real Madrid ini memang menjadi bulan-bulanan para suporter Jerman usai penampilan buruknya di Piala Dunia 2018 di Rusia lalu. Apalagi, namanya terseret dalam kasus berbau politik usai berfoto bersama dengan Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan.
Bahkan foto ini pun mengundang komentar pedas dari Presiden Federasi Sepakbola Jerman (DFB), Reinhard Grindel. Menurutnya, Ozil dan juga Ilkay Gundogan telah bersikap tidak hormat kepada Jerman.
Ozil pun menjelaskan bahwa kasus foto dirinya dengan presiden Turki tersebut, telah membuatnya merasa tidak dihargai dan telah dijadikan kambing hitam atas kegagalan Jerman di Piala Dunia 2018.
"Perlakuan yang kuterima dari DFB dan banyak pihak lainnya membuatku tidak ingin lagi mengenakan kaus Timnas Jerman. Aku merasa tidak diinginkan dan berpikir bahwa apa yang sudah kucapai sejak debut internasionalku pada 2009 sudah dilupakan," ujar Ozil dikutip dari Independent.
Merasa semua prestasi dan nasionalisme Ozil diragukan oleh Jerman, INDOSPORT pun mencoba menjabarkan sebanyak 5 bukti kehebatan Ozil selama membela Der Panzer. Berikut kelima bukti tersebut.
1. 5. Tampil Sebanyak 92 Kali
Tidak tanggung-tanggung, dalam kariernya bersama Timnas senior Jerman, Ozil sudah memainkan sebanyak 92 pertandingan, baik itu pertandingan persahabatan atau pun pertandingan kompetitif.
Bahkan, menurut Squawka, dari 28 penampilannya di turnamen-turnamen bergengsi untuk Timnas Jerman, kehebatan Ozil tak terbantahkan. 27 dari 28 laga yang sudah dimainkan, dia selalu menjadi starter untuk Jerman.
2. 4. 33 Assists
Jika berbicara posisinya yang bermain sebagai gelandang serang atau gelandang tengah bersama Timnas Jerman, tentunya Ozil dituntut harus rajin memberikan assist untuk rekan-rekannya mencetak gol.
Tuntutan tersebut pun sebenarnya sudah mampu dijawab dengan baik oleh Ozil dengan menorehkan sebanyak 33 assist. Assist pertama yang berasal dari kaki Ozil tercipta saat Jerman menekuk Rusia dengan skor 1-0 pada kualifikasi Piala Dunia 2010 lalu.
3. 3. 23 Gol
Ternyata, kehebatan Ozil bersama Timnas Jerman tidak hanya terbukti lewat torehan-torehan assist miliknya. Ozil juga berhasil menyumbang sebanyak 23 gol untuk Der Panzer.
Gol pertama Ozil dicetak saat dirinya baru memainkan laga ketiga bersama Timnas senior Jerman, saat menghadapi Afrika Selatan pada 5 September 2009 lalu. Dalam laga persahabatan tersebut, Jerman berhasil menang dengan skor 2-0.
4. 2. 5 Kali Pemain Terbaik DFB
Seperti negara-negara lain pada umumnya, Jerman lewat Federasi Sepakbola Jerman (DFB) juga rutin memberikan penghargaan untuk para pemain mereka yang sudah tampil gemilang dalam satu tahun berjalan.
Ozil pun membuktikan dirinya sebagai salah satu gelandang terbaik yang dimiliki sejarah sepakbola Jerman. Dia sudah menyabet penghargaan Pemain Terbaik DFB sebanyak 5 kali (2011, 2012, 2013, 2015 dan 2016).
5. 1. Piala Dunia 2014
Mungkin torehan ini menjadi bukti yang benar-benar tak terbantahkan, bahwa Ozil sudah sepatutnya tidak boleh diperlakukan seperti ini oleh Timnas Jerman. Dirinya tercatat sebagai anggota skuat yang mengantarkan Jerman menjadi juara Piala Dunia pada 2014 lalu.
Bahkan, dirinya mencatatkan namanya sebagai pengumpan dalam kemenangan besar Jerman atas Brasil di babak semifinal Piala Dunia 2014, saat menang dengan skor telak 1-7, pada Juli 2014 lalu.
Resmi! Mesut Ozil Pensiun dari Timnas Jerman
Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT.com dengan topik: ASIAN GAMES 2018