x

Ditinggal 1 Pemainnya, Pelatih Persib Bandung Buka Suara

Jumat, 31 Agustus 2018 14:59 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Pemain Persib merayakan gol Atep ke gawang PSKC Cimahi di piala Indonesia

FOOTBALL265.COM - Menatap kompetisi Liga 1 yang akan segera bergulir kembali, Persib Bandung malah dihadapkan dengan persoalan baru. Ya, Persib kini mengalami krisis pemain di posisi penjaga gawang.

Kiper muda Persib, Aqil Savik saat ini tengah mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 di Yogyakarta. Aqil menjadi salah satu pemain yang dipanggil pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri, untuk persiapan menjelang Piala Asia U-19 Oktober mendatang.

Mendapati hal tersebut, krisis penjaga gawang pun kini harus dialami Persib. Absennya Aqil, membuat Maung Bandung praktis hanya menyisakan dua orang penjaga gawang saja, yakni Muhammad Natshir dan I Made wirawan.

Baca Juga

Pelatih kiper Persib, Anwar Sanusi, telah menyiapkan cara tersendiri untuk menangani masalah ini. Anwar mengungkapkan bahwa pihaknya akan memanggil kiper baru dari tim Persib U-19.

"Perekrutan kiper baru saya rasa sudah tidak mungkin. Jadi, cara yang paling memungkinkan dan sesuai dengan regulasi adalah membawa pemain dari Persib U-19," ujar Anwar seperti dikutip dari situs resmi Persib.

Aqil Savik kiper Timnas Indonesia U-19.

Selain itu, Anwar berharap agar dua kiper yang tersisa tidak ada yang mengalami cedera. Anwar beserta tim kepelatihan pun akan berupaya membuat pola latihan yang menghindarkan para pemain dari resiko cedera.

"Semoga dengan pola latihan yang kami buat, tidak membuat pemain mengalami cedera. Doakan semuanya berjalan lancar," tambah Anwar.

Baca Juga

Persib sendiri kini tengah dalam ambisi besar untuk bisa menjuarai kompetisi Liga 1. Sejauh ini, Persib masih jadi pemuncak klasemen Liga 1 dengan torehan 35 poin dari 20 laga.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT

Persib BandungLiga IndonesiaLiga 1Timnas Indonesia U-19

Berita Terkini