x

Legenda Arsenal Sebut Sanchez Sangat Menderita di Man United

Selasa, 25 September 2018 17:00 WIB
Penulis: Nugrahenny Putri Untari | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Eks pemain Arsenal yang kini membela Manchester United, Alexis Ssnchez.

FOOTBALL265.COM - Legenda Arsenal, Paul Merson, merasa prihatin dengan nasib Alexis Sanchez setelah hengkang dari Emirates. Sanchez yang sempat menjadi salah satu pemain penting era Arsene Wenger tersebut kini seolah tidak terdengar gaungnya bersama Manchester United.

Merson juga melihat seolah ada rasa ketidaknyamanan dalam diri Sanchez ketika bermain bersama rekan-rekannya di Setan Merah. Buntutnya, Sanchez belum dapat mencetak gol dalam kurun waktu yang lama.

“Dia tidak terlihat menikmati permainannya. Kadang dia terlihat bingung. Enam bulan tanpa gol! Untuk seorang pemain yang bagus seperti dia, itu waktu yang lumayan lama,” kata Merson kepada Sky Sports.

Baca Juga

“Saya rasa dia menderita di Man United,” kata Merson menyimpulkan kemudian.

Meski demikian, Merson menilai bahwa penampilan gemilang Sanchez saat di Arsenal dahulu tidak lepas dari kerja sama rekan-rekannya. Oleh karena itu, ia merasa prihatin melihat Sanchez yang sekarang kurang mampu menyesuaikan diri di lapangan.

“Saya rasa (Mesut) Ozil membuatnya kelihatan bagus tahun lalu. Ozil tidak banyak berlari, berbeda dengan Sanchez. Hal pertama yang dilihat orang dari Sanchez adalah dia tidak bekerja setengah-setengah. Pastinya, Anda pun harus bekerja secara maksimal dalam hal apa pun,” ucap Merson lagi.

Merson menganggap apa yang dialami Sanchez tersebut lantaran persaingan dan ekspektasi di skuat Setan Merah yang lebih tinggi ketimbang Arsenal.

Baca Juga

“Ketika dia di Arsenal, dia adalah orang penting. Semuanya terjadi lewat dia. Selain itu, Anda juga bisa mencoba banyak hal di Arsenal, berbeda dengan apa yang terjadi di Old Trafford. Saya rasa dia kesulitan,” pungkasnya.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Primer Inggris dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT

Manchester UnitedArsenalAlexis SanchezPaul MersonLiga Inggris

Berita Terkini