x

Ingin Jumpa PSSI, Legenda Real Madrid Siap Latih Timnas Indonesia

Senin, 29 Oktober 2018 09:55 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Fernando Morientes (dua kiri) bersama dengan Raul Gonzales, David Beckham, dan Zinedine Zidane.

FOOTBALL265.COM - Legenda sepak bola Real Madrid dan Liverpool, Fernando Morientes dikabarkan siap melatih Timnas Indonesia. Bahkan Morientes siap berjumpa dengan induk sepak bola Indonesia, PSSI atas niatnya ini.

Fernando Morientes bahkan mengaku siap berkomitmen untuk memberikan upaya terbaik dalam mencapai hasil yang maksimal bagi Timnas Indonesia di masa depan.

"Melatih Timnas Indonesia? Ya, saya tertarik melakukannya," buka Morientes seperti dikutip Antara di Surabaya, Minggu (28/10/18).

Baca Juga

Lebih lanjut, legenda klub sepak bola Real Madrid dan Valencia ini memang belum mengetahui bagaimana gaya sepak bola Indonesia. Tetapi Morientes yakin kalau skema permainannya mirip-mirip Luis Milla.

"Filosofi sepak bola yang saya lakukan tidak jauh berbeda dengan Luis Milla, yaitu menyerang," sambung Morientes.


1. Akan Bertemu PSSI

Edy Rahmayadi saat membuka Kongres PSSI.

Morientes pun siap menyambangi Ketum PSSI, Edy Rahmayadi untuk mengajukan niatnya ini. Namun entah dalam waktu kapan Morientes bertemu Edy Rahmayadi.

"Yang pasti, saya siap melatih di Indonesia," pungkas Morientes.

Baca Juga

Kendati begitu saat ini Timnas Indonesia telah menunjuk Bima Sakti Tukiman untuk menggantikan peran Luis Milla. Tetapi bisa saja Morientes melatih Timnas Indonesia U-23, U-19, atau U-16.

Terus Ikuti Update Berita Timnas Indonesia dan Kabar Sepak Bola Nasional Lainnya di FOOTBALL265.COM.

Real MadridTimnas SeniorFernando MorientesTim Nasional IndonesiaTimnas IndonesiaBola Internasional

Berita Terkini