2 Aksi Tak Biasa Egi Melgiansyah Meski Persita Merasa Dirugikan
FOOTBALL265.COM – Persita Tangerang harus rela kembali merumput di kompetisi kasta kedua sepak bola Indonesia, Liga 2, musim depan setelah kalah dari Kalteng Putra di perebutan tempat ketiga.
Bertanding di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, pada Selasa (04/12/18), Persita Tangerang takluk dengan skor 0-2 dari Kalteng Putra.
Persita Tangerang merasa dirugikan oleh sejumlah keputusan wasit Novari Ikhsan hingga membuat pertandingan sempat memanas. Suporter tim Pangeran Cisadane bahkan masuk ke lapangan pada pertengahan babak kedua dan melakukan kerusuhan.
Kondisi yang tidak menguntungkan bagi timnya membuat kapten Persita Tangerang, Egi Melgiansyah, kerap melakukan aksi-aksi vokal. Ia bahkan seringkali memprotes keras keputusan wasit.
Selain itu, ada pula aksi terpuji lainnya dari mantan pemain Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2011 itu yang ia lakukan meski Persita Tangerang merasa dirugikan oleh hakim pertandingan.
Berikut portal berita olahraga INDOSPORT menghadirkan 2 aksi terpuji Egi Melgiansyah pada pertandingan Persita Tangerang vs Kalteng Putra.
1. 1. Vokal Memperjuangkan Keadilan
Egi Melgiansyah secara vokal memohon kepada wasit Novari Ikhsan agar bersikap adil saat memimpin pertandingan. Pernyataan itu ia ujarkan ketika jeda pertandingan.
“Pak, saya cuma minta keadilan, nggak usah apa-apa (buat) saya. Yang penting sportif saja cukup buat saya. Nggak yang neko-neko saya. OK saya mau main, tapi sportif Bapak tolong. Iya saya tahu sekali nggak apa-apa, (tapi) dua kali, Pak, masya Allah,” ujar Egi Melgiansyah memohon kepada wasit.
Pertandingan sempat ditunda akibat kerusuhan yang dilakukan oleh suporter Persita Tangerang. Selain itu, Egi Melgiansyah juga merasa dicurangi oleh wasit sebanyak dua kali.
Pertama, pemain Persita Tangerang, Amri Alamsyah, diusir wasit usai mendapatkan kartu kuning kedua. Selain itu, handball pemain Kalteng Putra pada menit ke-74 juga tidak digubris oleh wasit Novari Ikhsan.
2. 2. Redam Amarah Suporter
Jabatan kapten ternyata benar-benar menjadi amanah bagi Egi Melgiansyah. Ketika suporter timnya rusuh, ia hadir ke sisi lapangan untuk meredam amarah pendukungnya.
Melalui unggahan di Instagram, Egi Melgiansyah tampak meminta suporter untuk tenang dan tidak masuk ke dalam lapangan.
Mantan pemain Persija Jakarta itu seolah yakin Persita Tangerang masih bisa membalas ketertinggalan dari Kalteng Putra dan membalikkan keadaan.
Ikuti Terus Berita Sepak Bola Liga Indonesia dan Olahraga Lainnya di di FOOTBALL265.COM