Deretan Bek Terbaik Liga 1 Versi INDOSPORT
FOOTBALL265.COM - Kompetisi sepak bola teratas di Indonesia, Liga 1 2018 telah menyelesaikan putaran terakhir pada Minggu (09/12/18) lalu. Sejumlah tim yang memiliki pertahanan terbaik nampaknya menjadi senjata untuk bertahan di Liga 1 pada musim depan.
Hal itu terbukti ketika tiga klub zona degradasi menjadi salah satu tim yang paling banyak kebobolan di Liga 1 2018. PSMS Medan, Sriwijaya FC dan Mitra Kukar harus kebobolan lebih dari 55 gol dalam musim ini.
Kekokohan pertahanan itu tak terlepas dari kualitas pemain bertahan yang ada dalam sebuah tim. Karena pemain-pemain bertahan tersebut memiliki tanggung jawab yang besar terhadap banyaknya jumlah kebobolan yang tercipta.
Berikut INDOSPORT mencoba untuk merangkum deretan pemain bertahan yang tampil mengesankan di sepanjang Liga 1 2018.
1. Bak Kanan
Nazar Nurzaidin
Selain Ardi Idrus, salah satu bek kanan terbaik di Liga 1 2018 adalah Nazar Nurzaidin. Pemain muda Barito Putera tersebut sukses meluncurkan 67 tekel sukses sepanjang kompetisi kasta teratas sepak bola Indonesia ini.
Jumlah tersebut nyatanya membuat Nazar Nurzaidin menjadi pemain kedua yang paling banyak melancarkan tekel pada musim ini. Artinya, ia sukses memutus serangan para pemain sayap dengan sangat baik.
Zulkifli Syukur
Zulkifli Syukur punya peran penting di lini kanan pertahanan PSM Makassar sepanjang Liga 1 2018. Dirinya kerap kali membantu lini serang PSM untuk mendongkrak produktivitas tim melalui kemampuan dan kecepatannya.
2. Bek Tengah
Jaimerson Xavier
Dengan torehan tujuh golnya pada musim ini, Jaimerson Xavier cocok menjadi bek terbaik di Liga 1. Dirinya pun dinobatkan sebagai salah satu pemain bertahan paling produktif sepanjang kompetisi.
Pemain berkebangsaan Brasil tersebut mampu membantu produktivitas Persija Jakarta dengan torehan tujuh golnya. Catatan yang cukup bagus bagi pemain bertahan di kompetisi Indonesia.
Fabiano Beltrame
Selain Jaimerson, penggawa Madura United Fabiano Beltrame juga menyandang status pemain bertahan yang paling produktif di Liga 1 2018. Fabiano juga sukses menyarangkan tujuh gol dan menjadi top skor Madura United pada musim ini.
Bojan Malisic
Bojan Malisic memiliki peran yang cukup penting di lini pertahanan Persib Bandung pada musim 2018 ini. Pemain berkebangsaan Serbia tersebut mampu membuat pemain lawan kesulitan mendobrak pertahanan Persib.
3. Bek Kiri
Ardi Idrus
Pemain bertahan Persib Bandung, Ardi Idrus mampu mendapat perhatian dari pecinta sepak bola nasional. Berkat kehadirannya, lini pertahanan Persib pun mampu lebih kokoh dalam menghalangi umpan silang para pemain sayap lawan.
Menurut lapora situs resmi Liga Indonesia, Ardi Idrus berhasil menjadi pemain yang melancarkan tekel sukses terbanyak di sepanjang Liga 1 2018. Terhitung, dirinya mampu mencatatkan 78 tekel sukses pada musim ini.
Ricky Fajrin
Ricky Fajrin berhasil masuk dalam lima besar pemain dengan tekel terbanyak di Liga 1 musim 2018 ini. Menurut laporan situs resmi Liga Indonesia, Ricky Fajrin mencatatkan tekel sebanyak 58 kali.
Jumlah tersebut sama banyaknya dengan yang dilancarkan gelandang asing andalan PSM Makassar, Marc Klok. Catatan ini pun terbilang sangat fantastis bagi Fajrin. Mengingat dirinya menjadi pemain paling muda yang sukses melakukan tekel paling banyak.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya di INDOSPORT.