Bertemu Liverpool, Kiper Bayern Munchen Mulai Tebar Ancaman Menggegerkan
FOOTBALL265.COM - Kiper klub sepak bola Bayern Munchen, Manuel Neuer yakin timnya dapat mengalahkan Liverpool di babak 16 besar Liga Champions musim 2018/19, meski tim asuhan Jurgen Klopp tersebut belum pernah kalah di Liga Premier Inggris hingga pekan ke-17 ini.
"Liverpool memang sedang mengalami musim yang sangat baik dan kami tahu, mereka adalah runner-up Liga Champions musim lalu," ujar Neuer dikutip dari portal berita olahraga, Sports Mole.
"Mereka adalah tim yang dapat membalas serangan dengan cepat dan mereka sangat berbahaya di depan gawang. Tetapi mereka rapuh dan masih dapat dikalahkan. Liverpool harus bersiap dengan serangan dari kami."
"Ini akan menjadi pertandingan yang luar biasa, baik di Anfield maupun di kandang kami, Allianz Arena," imbuh pemain berusia 32 tahun tersebut.
Sebelumnya, pelatih Bayern Munchen, Niko Kovac, juga mengaku santai dalam menghadapi The Reds.
"Ini adalah tantangan besar bagi kami. Liverpool adalah klub terberat yang bisa kami dapatkan," ujar Kovac.
"Musim lalu mereka (Liverpool) berhasil mencapai final dan musim ini mereka termasuk klub favorit yang disebut-sebut layak memenangkan kompetisi. Tetapi kami adalah Bayern. Peluang untuk kualifikasi bisa dibilang 50:50," imbuh Niko Kovac.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Champions Lainnya Hanya di INDOSPORT