x

Liverpool Siapkan Dana Besar untuk Pulisic, Chelsea Sukses Menelikung

Sabtu, 29 Desember 2018 11:18 WIB
Editor: Lanjar Wiratri
Christian Pulisic dan Jurgen Klopp

FOOTBALL265.COM - Liverpool kabarnya siap gelontorkan dana besar untuk dapatkan pemain muda asal Amerika Serikat yang saat ini membela Borussia Dortmund, Christian Pulisic. Mantan anak asuh Jurgen Klopp tersebut jadi salah satu incaran The Reds di bursa transfer musim dingin.

Seperti dikutip dari The Sun, The Reds siapa gelontorkan dana sebesar 45 juta poundsterling atau Rp831 miliar lebeih demi bisa dapatkan Pulisic. Pemain berusia 20 tahun ini menjadi salah satu andalan Klopp saat masih membesut Dortmund.

Baca Juga

Rencana kedatangan Pulisic ke Anfield bisa jadi alternatif Klopp untuk melakukan rotasi pemain di tiap pertandingan. Pasalnya dengan posisi The Reds yang saat ini di puncak klasemen, rotasi pemain jadi pilihan untuk bisa menjaga konsistensi permainan.

Namun sepertinya rencana The Reds untuk datangkan Pulisic terganjal klub lain Liga Inggris, Chelsea. Kabar terbaru menyebutkan bahwa The Blues menjadi klub yang akan dituju Pulisic di awal Januari 2019.

Baca Juga

Pemain kelahiran Pennsylvania ini salah satu pemain yang cukup potensial di masa depan. Ia mampu ditempatkan sebagai gelandang serang dan juga apik jika di-plot sebagai winger.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Internasional Lainnya di INDOSPORT 

LiverpoolChelseaBola InternasionalChristian Pulisicvenews

Berita Terkini