x

Didekati Manchester United, Massimiliano Allegri: Saya Bahagia di Juventus

Sabtu, 29 Desember 2018 14:31 WIB
Penulis: Dimas Ramadhan Wicaksana | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Massimiliano Allegri.

FOOTBALL265.COM – Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri mengaku masih betah dan bahagia di Juventus. Keputusan tersebut memupuskan harapan Manchester United untuk meminangnya.

Meski sudah menunjuk Ole Gunnar Solksjaer sebagai caretaker alias pelatih sementara, Manchester United masih memburu pelatih-pelatih top untuk menunggangi Setan Merah musim depan. Nama yang masuk dalam incaran adalah Massimiliano Allegri.

Baca Juga

Namun, usaha Man United untuk mendapatkan tanda tangan Allegri tampaknya akan berujung gigit jari. Pasalnya, pelatih berusia 51 tahun itu saat ini belum memiliki keinginan untuk meninggalkan Juventus.

“Saya masih memiliki kontrak dengan Juventus dan saya bahagia di sini. Kami melakukan hal-hal yang hebat bersama dengan para penggemar dan ingin terus seperti ini. Ada banyak pertandingan yang harus dimenangkan sebelum akhir musim, masih ada waktu sebelum Juni,” kata Allegri seperti dilansir dari portal berita sport Manchester Evening News.

"Sepak bola Italia menarik, saya tidak bosan. Saya ingin tetap meningkatkan kualitas sepakbola Italia,” tandasnya.

Baca Juga

Kontrak Allegri di Juventus sendiri memang baru akan berakhir pada Juni 2020 mendatang. Namun, hingga saat ini belum ada pembicaraan mengenai perpanjangan kontraknya di klub berjuluk Si Nyonya Tua.

Ikuti Terus Update Bursa Transfer dan Berita Sepak Bola Lainnya di FOOTBALL265.COM.

Bursa TransferManchester UnitedJuventusMassimiliano AllegriBola Internasional

Berita Terkini