x

Tak Produktif di Chelsea, Giroud Malah Ditawar Barcelona Rp242 Miliar

Rabu, 16 Januari 2019 17:19 WIB
Penulis: Masya Famely Ruhulessin | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Olivier Giroud, Striker Chelsea.

FOOTBALL265.COM - Meskipun tak produktif di klub sepak bola Chelsea, striker Olivier Giroud baru secara mengejutkan masuk dalam target transfer klub raksasa Spanyol, Barcelona.

Portal berita olahraga Sun Sports melaporkan keinginan Barcelona untuk membeli Giroud tak lain dari upaya untuk membawa bantuan di lini depan untuk meringankan beban dari Lionel Messi dan Luis Suarez.

Meskipun awalnya dikabarkan mengincar striker Chelsea lainnya, Alvaro Morata. Namun sepertinya mereka kalah cepat dari Atletico Madrid yang kini tengah menyusun kontrak untuk Morata.

Baca Juga

Giroud sendiri masa kontraknya di Stamford Bridge akan pada akhir musim ini. Kabarnya, ia pun belum menyetujui ketentuan perpanjangan kontrak yang ditawarkan klub.

Dikatakan, untuk mengambi kesempatan ini, pihak Barcelona telah melakukan kontak dengan perwakilan Giroud. Barcelona kemungkinan harus membayar sebesar Rp242 miliar bila ingin mendatangkannya sekarang.

Baca Juga

Mereka juga dapat membawanya secara gratis namun harus menunggu musim panas ini namun memiliki risiko lebih besar yakni Giroud bisa digaet oleh klub lain.

Meskipun berperan besar di lini serang The Blues, Giroud bukanlah striker yang produktif. Di musim ini, ia hanya baru mencetak satu gol dalam 17 penampilan untuk Chelsea.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Inggris Lainnya Hanya di INDOSPORT

Bursa TransferChelseaBarcelonaLionel MessiLuis SuarezOlivier GiroudLiga Inggris

Berita Terkini