3 Hal yang Membuktikan Hulk Mustahil Gabung Barito Putera
INDOSPORT. COM - Kabar mengejutkan datang dari klub sepak bola Indonesia yang berkompetisi di Liga 1, Barito Putera. Terkait aktivitas bursa transfer, Barito Putera dikabarkan berminat menggaet nama besar asal Brasil, Hulk.
Munculnya kabar ini tak lepas dari kedatangan Hulk ke Indonesia beberapa waktu yang lalu. Hulk diketahui sempat menyambangi Indonesia lewat beberapa unggahan di akun Instagram pribadinya.
Hulk sendiri sejatinya hadir dalam rangka menghadiri acara peluncuran produk sepatu dari brand asal Inggris. Namun, Hulk malah dikaitkan dengan klub Indonesia, lantaran dalam waktu yang berdekatan kubu Barito Putera juga sedang berminat mendatangkan pemain asal Brasil.
Meski isu telah terlanjur beredar, Barito Putera sepertinya tak akan mungkin bisa mendatangkan Hulk. Terlebih ada beberapa hal yang bisa membuktikan kemustahilan proses transfer Hulk ke Barito Putera tersebut.
Lalu, apa saja bukti-bukti terkait kemustahilan proses transfer Hulk ke Barito Putera tersebut? INDOSPORT mencoba mengulasnya dalam rangkuman singkat berikut ini.
1. Masih Terikat Kontrak
Isu Hulk yang sedang dikaitkan dengan Barito Putera nampaknya akan sangat mustahil untuk diwujudkan. Terutama bila melihat status Hulk bersama klubnya, Shanghai SIPG saat ini.
Hulk bergabung ke Shanghai SIPG pada Juli 2016 lalu. Sejak itu, Hulk menjadi kunci permainan klubnya dan terus menunjukan peforma gemilang.
Selain itu, Hulk juga masih terikat kontrak dengan Shanghai SIPG. Menurut catatan situs Transfermarkt, kontrak Hulk bersama Shanghai SIPG masih terjalin hingga Juni 2020 mendatang.
Melihat fakta ini, sulit rasanya bagi Barito untuk mendatangkan Hulk. Apalagi Hulk memang juga punya peran yang krusial bagi Shanghai SIPG dan tentu akan mustahil dilepas begitu saja.
2. Harga Mahal
Soal kontrak yang masih ada, tentu juga akan berkaitan dengan harga sang pemain. Ya, demi mendatangkan Hulk, Barito tentu harus membayarkan biaya transfer yang nominalnya sangat fantastis.
Hulk memang masih terikat kontrak dengan Shanghai SIPG hingga 2020 mendatang. Hulk sendiri hanya bisa dilepas ke klub lain asalkan ada yang mampu menyanggupi biaya transfernya.
Berkaca dari situs Transfermarkt, harga Hulk kini berada di angka 20 juta Euro atau setara 323 miliar Rupiah. Angka ini pun sepertinya akan sangat sulit dan terkesan mustahil untuk dipenuhi oleh manajemen Barito Putera.
3. Kualitas Kompetisi
Kemustahilan bergabungnya Hulk ke Barito Putera juga terkait kualitas kompetisi. Apalagi bila melihat perbedaan kualitas yang cukup jauh antara Liga Super China dan Liga 1.
Simpelnya bisa kita lihat dari hasil undian gelaran Liga Champions Asia 2019. Dalam undian itu, di grup H tertera nama klub yang menjuarai gelaran Liga Super China musim lalu, yakni Shanghai SIPG. Kebetulan juga, Shanghai SIPG juga merupakan klub yang kini dibela Hulk.
Sementara itu, untuk juara Liga 1 musim lalu, yakni Persija Jakarta, keikutsertaannya di gelaran Liga Champions Asia 2019 harus dimulai dari babak kualifikasi. Dari data itu pun bisa terlihat seberapa jauhnya kualitas antara Liga Super China dan Liga 1 Indonesia cukup berbeda jauh.
Hulk pun sekiranya mustahil untuk tertarik bermain di Liga 1 Indonesia mengingat pemaparan tadi. Ia kini sudah berada di klub dan Liga yang merupakan salah satu terbaik di Asia, dan hijrah ke Indonesia seperti mimpi buruk belaka baginya.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT