Cari Pengganti Batshuayi, Valencia Boyong Eks Penyerang Real Madrid
FOOTBALL265.COM - Klub La Liga Spanyol, Valencia saat ini sedang mencari penyerang baru untuk menggantikan posisi Michy Batshuayi. Demi memenuhi hasrat tersebut, Valencia pun dikabarkan telah berhasil memboyong eks penyerang Real Madrid.
Valencia memang tengah cukup khawatir dengan kondisi Batshuayi. Sosok pemain pinjaman dari Chelsea itu tak mampu menunjukan peforma terbaiknya dan sudah tak diturunkan oleh pelatih Valencia sejak 8 Januari 2019 lalu.
Belum lagi muncul kabar bahwa kini banyak klub lain yang mencoba membajak Batshuayi. Setidaknya ada dua klub Liga Inggris, yakni Everton dan West Ham United yang sudah memiliki niatan untuk merekrutnya.
Pihak Valencia pun mencoba mengambil kebijakan untuk mengatasi potensi yang bakal muncul dari segala permasalahan tadi. Valencia mencoba mencari penyerang baru yang sekiranya layak untuk menggantikan Batshuayi.
Menurut laporan Football Espana, Valencia mencoba mendekati sosok eks penyerang Real Madrid bernama Ruben Sobrino. Bahkan kabarnya, Valencia telah menemui kata sepakat dengan Deportivo Alaves yang merupakan klub Sobrino saat ini.
Alaves disebutkan menyetujui sodoran 5 juta euro ( Rp81 miliar ) dari Valencia untuk perekrutan Sobrino. Sosok Sobrino diyakini akan segera merapat ke Valencia pada bulan Januari ini.
Sobrino sendiri dahulu diketahui pernah menimba ilmu sepak bola di akademi Real Madrid. Ia pernah berada di tim kedua Real Madrid sejak tahun 2011 sampai 2014.
Terus Ikuti Perkembangan Sepak Bola Seputar Bursa Transfer Hanya di FOOTBALL265.COM