Darije Kalezic Resmi ke PSM Makassar, Aroma ‘Perang Balkan’ Semakin Kuat di Liga 1 2019
FOOTBALL265.COM – Kedatangan Darije Kalezic sebagai arsitek baru PSM Makassar menambah deretan pelatih asing yang akan mewarnai kompetisi sepak bola Indonesia, Liga 1 2019. Tak hanya sebagai pelatih biasa, hadirnya Kalizec juga menambah persaingan antara pelatih asal negara-negara Balkan.
Sebagaimana diketahui jika Darije Kalezic merupakan pelatih berpengalaman asal Bosnia-Herzegovina. 12 tahun menekuni karir sebagai pelatih, Kalezic sukses membawa klub asal Belanda, De Graafschap juara Liga 2 dan promosi ke kasta tertinggi musim 2010/11.
Malang melintang di berbagai klub Eropa, Kalezic lantas mencoba peruntungan hijrah ke Indonesia dan menukangi PSM Makassar yang akan berlaga di Piala AFC 2019.
Tak sendiri, Kalezic merupakan pelatih kedua di Liga 1 yang didatangkan dari Bosnia. Sebelumnya Arema FC telah memboyong pelatih berpengalaman yang juga sudah malang melintang di Liga Indonesia, yakni Milomir Seslija asal Bosnia.
Secara pengalaman, tentu pelatih yang akrab disapa Milo tersebut lebih unggul atas Kalezic. Milo sudah memulai karier sebagai pelatih sejak tahun 2001, dan hijrah ke Indonesia pada tahun 2011. Saat itu ia menukangi Arema Indonesia dan sukses memboyong trofi pramusim.
Milomir Seslija juga sempat menjadi direktur teknik Barito Putera, kemudian melatih Persiba Balikpapan, sebelum akhirnya menukangi Madura United dan kembali berlabuh ke Arema FC.
1. 4 Pelatih asal Negara Balkan di Liga 1 2019
Kalezic juga masih harus menghadapi pelatih berpengalaman asal Balkan lainnya, yakni Dejan Antonic yang berkebangsaan Serbia dan melatih Madura United untuk musim 2019.
Kiprah Dejan Antonic di Liga Indonesia sudah tak perlu diragukan lagi, ia bahkan menerima penghargaan sebagai pelatih terbaik 2011/12 meski hanya membela Arema Indonesia selama enam bulan. Saat itu ia sukses membawa Singo Edan lolos ke babak perempatfinal Piala AFC 2012.
Saat ini bahkan Dejan Antonic memiliki skuat bertabur bintang seperti Alberto Goncalves, Aleksandar Rakic, Jaimerson Da Silva, Marckho Meraudje, Zulfiandi, Staria Tama, Muhammad Ridho, Andik Vermansyah, Fachruddin Aryanto, hingga Bayu Gatra.
Tak lupa, masih ada pelatih anyar yang baru saja didatangkan Persija Jakarta untuk mendampingi tim di ajang kualifikasi Liga Champions Asia 2019, yakni Ivan Kolev asal Bulgaria. Ivan Kolev juga telah berpengalaman melatih di Liga Indonesia sejak tahun 1999, termasuk menjadi pelatih Timnas Indonesia era 2002-2004 dan 2007-2008.
Hadirnya empat pelatih asal Negara Balkan ini nampaknya akan memanaskan persaingan tim di Liga 1 2019, sebagaimana panasnya Perang Balkan pada awal abad 20 lalu.
Ikuti Terus Berita Sepak Bola Seputar Liga 1 dan Liga Indonesia Lainnya Hanya di FOOTBALL265.COM.